Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemain Asing Terbaru Persib Kemungkinan Bergabung di Solo

Kompas.com - 11/06/2021, 18:40 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persib Bandung bersiap melakoni turnamen Piala Wali Kota Solo. Maung Bandung dijadwalkan bertanding pada Minggu (20/6/2021), menghadapi Arema FC.

Sebuah rintangan berat tentunya bagi Persib yang menargetkan bisa melaju hingga babak final di turnamen tersebut.

Arema jelas bukan lawan sembarangan, karena berada di level yang kurang lebih setara dengan Persib.

Apalagi, bila sampai kalah di laga tersebut, kiprah Persib di Piala Wali Kota Solo dipastikan berakhir mengingat turnamen pramusim itu digelar dengan sistem knock-out atau gugur.

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahyono, mengatakan tim Persib sudah sangat siap menghadapi Piala Walikota Solo.

Menurutnya, ajang tersebut merupakan landasan ideal dalam masa persiapan Maung Bandung menghadapi Liga 1 2021.

"Terima kasih atas undangannya kepada kami untuk tampil di Piala Wali Kota Solo sebagai ajang pramusim demi menghadapi Liga 1 pada awal Juli," kata Teddy dalam konferensi pers virtual Piala Wali Kota Solo, Jumat (11/6/2021).

"Mengenai lawan pertama kami menghadapi Arema, tentu kami menyambut baik. Kami sangat siap menghadapi turnamen ini karena sudah mulai belatih pada pekan ketiga Mei," imbuh Teddy.

Baca juga: Persib Prioritaskan Pemain Binaan untuk Menambah Amunisi Lokal dalam Skuad

Ditanya mengenai komposisi pemain asing yang akan diboyong, Teddy belum mau berkomentar banyak.

Dia hanya menyebut dua nama yang pasti diboyong adalah Nick Kuipers dan Wander Luiz.

"Pemain asing memang ada beberapa, kami tidak bisa sebutkan. Yang pasti Nick sudah ada, Wander Luiz sudah ada. Selebihnya kami tunggu saja nanti tanggal 20 (Juni)," tutur Teddy.

Kemungkinan, tidak hanya Kuipers dan Luiz yang diboyong ke Solo. Ada kesempatan bagi Geoffrey Castillion untuk bergabung.

Pemain asal Belanda itu memang belum bergabung dalam sesi latihan Persib karena terkendala masalah administrasi untuk bisa terbang ke Indonesia.

Akan tetapi, dari informasi terbaru, Catillion diperkirakan tiba di Bandung pada akhir pekan ini dan bisa mulai bergabung dalam sesi latihan tim pada awal pekan depan.

Baca juga: Alasan Persib Cenderung Datangkan Pemain Asing Pendatang Baru

Selain itu, pemain asing terbaru Persib juga kemungkinan akan bergabung bersama tim di Solo.

Sebelumnya, diinformasikan bahwa pemain yang masih dirahasiakan namanya itu akan bergabung setelah tampil membela negaranya di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Merujuk pada jadwal Kualifikasi Piala Dunia zona Asia, ajang tersebut berakhir 16 Juni.

Dengan estimasi waktu karantina mandiri selama lima hari setelah tiba di Indonesia, pemain tersebut kemungkinan bisa bergabung bersama tim pada 21 atau 22 Juni.

Artinya, pemain tersebut berpeluang bergabung bersama Persib di Solo bila Maung Bandung bisa melewati hadangan Arema di laga pertama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Dortmund Vs Atletico, Die Borussen Melaju ke Semifinal

Hasil Dortmund Vs Atletico, Die Borussen Melaju ke Semifinal

Liga Champions
Hasil Barcelona Vs PSG: Dua Gol Mbappe Bawa PSG ke Semifinal!

Hasil Barcelona Vs PSG: Dua Gol Mbappe Bawa PSG ke Semifinal!

Liga Champions
Link Live Streaming Barcelona Vs PSG, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Barcelona Vs PSG, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Hasil Piala Asia U23 2024: Thailand Libas Irak, Jepang-Korea Menang

Hasil Piala Asia U23 2024: Thailand Libas Irak, Jepang-Korea Menang

Internasional
Pelatih Qatar Sebut Laga Vs Timnas U23 Indonesia Sangat Sulit, Kecewa Babak Kedua

Pelatih Qatar Sebut Laga Vs Timnas U23 Indonesia Sangat Sulit, Kecewa Babak Kedua

Timnas Indonesia
Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Liga Indonesia
Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Internasional
Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Liga Champions
Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Badminton
AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

Liga Italia
Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Olahraga
Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com