Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata-kata Wijnaldum Usai Resmi Gabung PSG, Umbar Janji dan Target

Kompas.com - 10/06/2021, 21:57 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber PSG

KOMPAS.com - Gelandang asal Belanda, Georginio Wijnaldum, telah menandatangani kontrak berdurasi tiga tahun bersama Paris Saint-Germain (PSG).

Dengan demikian, Georginio Wijnaldum resmi bergabung ke PSG dengan status bebas transfer dari klub sebelumnya, Liverpool.

Kepastian tersebut diketahui lewat pengumuman yang diunggah di laman resmi PSG pada Kamis (10/6/2021) malam WIB.

"Paris Saint-Germain dengan bangga mengumumkan transfer Georginio Wijnaldum. Setibanya dari Liverpool, gelandang timnas Belanda itu telah menandatangani kontrak dengan klub Ibu Kota Perancis hingga 30 Juni 2024," demikian pernyataan klub.

Baca juga: Resmi! Wijnaldum Gabung PSG Usai 5 Tahun Mengabdi untuk Liverpool

Setelah resmi bergabung dengan PSG, Wijnaldum yang tengah bersiap tampil pada Euro 2020 mengutarakan beberapa kalimat lewat video.

Wijnaldum mengatakan bahwa bergabung dengan PSG adalah tantangan baru dalam kariernya.

Dia pun tampak antusias menatap proyek ambisius yang PSG rancang untuk beberapa musim ke depan.

"Menandatangani kontrak dengan Paris Saint-Germain merupakan tantangan baru bagi saya," kata Wijnaldum, dikutip dari laman resmi PSG.

"Saya bergabung dengan salah satu skuad terbaik di Eropa dan saya ingin membawa komitmen saya untuk proyek ambisius ini," ujar Wijnaldum.

Baca juga: Profil Wijnaldum, Menahan Tangis karena Liverpool

Tak berhenti di situ, Wijnaldum kemudian menyampaikan pesan pertama untuk seluruh penggemar PSG.

Lewat pesan itu, Wijnaldum mulai mengumbar janji dan mengungkapkan target yang hendak ia capai bersama Les Parisiens.

"Pesan saya untuk para fans, Anda tahu bahwa saya sangat senang setelah bergabung dengan PSG dan bermain untuk kalian," ujar Wijnaldum dalam video yang diunggah di akun Twitter klub.

"Saya berjanji, selama saya bermain untuk PSG, saya akan memberikan segalanya, saya akan melakukan yang terbaik setiap hari, berlatih dengan keras, berlatih untuk meningkatkan kemampuan sebagai seorang pemain."

"Harapannya, kami bisa memberi Anda banyak gelar," tutur Wijnaldum saat mengutarakan targetnya di PSG.

Baca juga: Perpisahan Wijnaldum dengan Liverpool: Jadi Pendukung Seumur Hidup...

Wijnaldum datang ke PSG dengan riwayat menjanjikan. Dia menjadi salah satu sosok krusial di balik kesuksesan Liverpool dalam beberapa tahun terakhir.

Gelandang berusia 30 tahun itu telah membantu Liverpool menjuarai Liga Champions musim 2018-2019.

Selanjutnya, dia terlibat dalam keberhasilan Liverpool yang mengakhiri puasa gelar Liga Inggris.

Setelah 30 tahun tidak mengangkat trofi liga domestik, Liverpool akhirnya bisa menjadi kampiun kasta tertinggi Inggris pada musim 2019-2020 ketika memiliki pemain seperti Wijnaldum, Mohamed Salah, Sadio Mane, Roberto Firmino, Virgil van Dijk, hingga kiper Alisson Becker.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber PSG
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com