Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumor Transfer, Real Madrid Mundur dari Perburuan Kylian Mbappe

Kompas.com - 08/06/2021, 23:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Real Madrid dikabarkan mundur dari perburuan bintang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe.

Rumor itu dikabarkan oleh salah satu media asal Spanyol, yakni Diario AS pada Selasa (8/6/2021) waktu setempat.

Menurut Diario AS, terdapat dua faktor yang membuat Real Madrid menghentikan operasi transfer untuk mendapatkan Mbappe.

Pertama, Real Madrid dikabarkan tidak lagi tertarik mendatangkan Mbappe setelah mendengar pernyataan Presiden PSG, Nasser Al-Khelaifi awal pekan ini.

Dalam wawancara dengan L'Equipe, Nasser Al-Khelaifi dengan tegas menyatakan tidak akan menjual Kylian Mbappe dalam waktu dekat.

Baca juga: Mbappe Tak Berani Bandingkan Diri dengan Messi-Ronaldo

Pernyataan Nasser Al-Khelaifi kali ini berkaitan dengan kontrak Mbappe yang akan berakhir pada Juni 2022 dan belum diperpanjang oleh PSG.

Menurut Nasser Al-Khelaifi, manajemen PSG sangat optimistis bisa mempertahankan Mbappe meskipun belum ada kesepakatan soal kontrak anyar hingga saat ini.

"Mbappe akan bertahan di Paris. Kami tidak akan pernah menjual atau melepas Mbappe dengan status bebas transfer," kata Nasser Al-Khelaifi dikutip dari situs L'Equipe.

"Saya tidak akan membicarakan detail negosiasi. Namun, saya bisa memastikan negosiasi kami dengan Mbappe terus berkembang," ujar Nasser Al-Khelaifi.

"Saya berharap kami bisa segera menemukan titik temu. Dia adalah salah satu pemain terbaik di dunia. Tim mana yang bisa menyaingi PSG dalam hal proyek bersaing saat ini?," tutur Nasser Al-Khelaifi menambahkan.

Menurut Diario AS, Florentino Perez selaku Presiden Real Madrid dikabarkan langsung mengadakan pertemuan dengan jajarannya setelah mendengar pernyataan Nasser Al-Khelaifi.

Baca juga: Mbappe Punya Segalanya untuk Jadi Pemain Real Madrid

Diario AS mengklaim Florentino Perez langsung menutup operasi transfer Real Madrid untuk mendapatkan Mbappe pada pertemuan tersebut.

Sebab, Florentino Perez dikabarkan juga tersinggung dengan pernyataan Nasser Al-Khelaifi terkait keikutsertaan Real Madrid dalam proyek European Super League (ESL).

Faktor kedua yang membuat Real Madrid mundur dari perburuan Kylian Mbappe adalah perkara uang.

Beberapa laporan media Eropa menyebutkan bahwa PSG telah menawarka gaji sebesar 40 juta euro atau sekitar Rp 695 miliar per tahun untuk Mbappe.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com