Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Punya Trisula Tajam, Siapa Algojo Utama Penalti Perancis di Euro 2020?

Kompas.com - 08/06/2021, 18:00 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

Sumber TeleFoot

KOMPAS.com - Perancis menuju Euro 2020 dengan bekal trisula ofensif mematikan dalam rupa Kylian Mbappe, Karim Benzema, dan Antoine Griezmann.

Deretan nama penyerang berkualitas milik Perancis tidak berhenti di ketiga nama tadi.

Pelatih Perancis, Didier Deschamps, masih punya Olivier Giroud, Kingsley Coman, Ousmane Dembele, serta talenta muda menjanjikan, Marcus Thuram.

Mereka semua punya kapasitas mumpuni untuk mengoyak pertahanan lawan.

Bicara soal kemampuan mengeksekusi penalti dari titik putih, Kylian Mbappe, Karim Benzema, dan Antoine Griezmann sangat bisa diandalkan.

Baca juga: Euro 2020 - Mourinho Sebut Perancis Wajib Juara, Deschamps Tertawa

Lantas siapa dari ketiga nama itu yang akan jadi eksekutor penalti utama Perancis di Euro 2020?

Dalam laga uji coba melawan Wales pekan silam, Karim Benzema maju sebagai algojo.

Akan tetapi, tembakan penalti Benzema dalam laga yang dimenangi Perancis 3-0 itu gagal.

Deschamps sempat memuji kerelaan Griezmann memberikan kans menendang penalti kepada Benzema, yang melakoni laga comeback bersama Les Bleus (Si Biru), julukan Perancis.

Akan tetapi di Euro 2020 nanti, Griezmann tampaknya yang akan maju sebagai penendang penalti nomor satu Perancis.

“Saya punya kepercayaan diri untuk terus mengambil penalti,” kata Griezmann dalam wawancara dengan Telefoot.

Baca juga: Perancis Menuju Euro 2020, Antoine Griezmann Dibikin Sibuk Newcastle

“Saya yang bisa menentukan soal memberikan kesempatan menembak penalti kepada pemain lain.”

“Saya suka memberikan kebahagiaan dan berbagi, tak ada keraguan sedikit pun. Namun, saya tetap menjadi algojo nomor satu,” tutur Griezmann.

Rasio konversi penalti Griezmann sepanjang karier bersama Les Bleus terbilang bagus.

Penyerang milik Barcelona itu sukses menuntaskan tujuh penalti dalam 10 kali kesempatan.

Salah satu penalti Griezmann berjasa mengantarkan Perancis merengkuh gelar juara Piala Dunia 2018.

Waktu itu Perancis menang 4-2 atas Kroasia di laga final. Gol lain Les Bleus diciptakan oleh Paul Pogba, Kylian Mbappe, dan sebuah aksi bunuh diri dari Mario Mandzukic.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com