Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Timnas Indonesia Vs Vietnam, Garuda Babak Belur Dihajar 4 Gol

Kompas.com - 08/06/2021, 01:45 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

DUBAI, KOMPAS.com - Timnas Indonesia takluk 0-4 saat berhadapan dengan Vietnam pada laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Duel timnas Indonesia vs Vietnam dihelat di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab, pada Senin (7/6/2021) malam WIB.

Empat gol kemenangan Vietnam dicetak oleh Nguyen Tien Linh (51'), Nguyen Quang Hai (62'), Nguyen Phuong Cong (67'), dan Van Thanh Vu (72').

Hasil laga ini membuat timnas Indonesia gagal membalas kekalahan 1-3 dari Vietnam pada pertemuan pertama dua tahun lalu.

Kemenangan atas Indonesia membuat Vietnam sukses mempertahankan rekor tak terkalahkan sepanjang babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

The Golden Stars, julukan Vietnam, kini memimpin klasemen Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia dengan koleksi 14 poin, hasil dari empat kemenangan dan dua hasil imbang.

Kemenangan atas Indonesia sekaligus memperbesar peluang Vietnam lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia dengan status juara Grup B.

Vietnam saat ini unggul dua angka dari Uni Emirat Arab yang juga sudah bermain enam kali dan kini duduk di peringkat kedua.

Di sisi lain, hasil laga melawan Vietnam menjadi kekalahan keenam timnas Indonesia di Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Timnas Indonesia kini semakin terbenam di dasar klasemen Grup G setelah hanya mampu meraih satu poin dari tujuh pertandingan.

Baca juga: Skuad Timnas Indonesia Berdasarkan Daerah Asal, dari Nusantara untuk Garuda

Jalannya pertandingan Indonesia vs Vietnam:

Pada babak pertama, Vietnam tampil sangat mendominasi dan sukses mengurung timnas Indonesia.

Dari segi penguasaan bola, Vietnam unggul sangat jauh dengan persentase mencapai 72 persen berbanding 28 persen milik Indonesia.

Meski mendominasi, serangan Vietnam masih kurang efektif karena hanya mampu melepaskan dua tembakan tepat sasaran.

Salah satu kunci keberhasilan timnas Indonesia menahan gempuran serangan Vietnam adalah penampilan kiper Nadeo Argawinata dan duo bek tengah, Arif Satria dan Rizky Ridho.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Liga Inggris
Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Badminton
Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Badminton
Persik Vs Persikabo: Situasi Makin Sulit, Djanur Tegaskan Masih Punya Semangat Tempur

Persik Vs Persikabo: Situasi Makin Sulit, Djanur Tegaskan Masih Punya Semangat Tempur

Liga Indonesia
PR dari Shin Tae-yong untuk PSSI dan Kita

PR dari Shin Tae-yong untuk PSSI dan Kita

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com