KOMPAS.com - Pelatih Vietnam, Park Hang-seo, mewaspadai permainan timnas Indonesia. Park Hang-seo pun benar-benar mempersiapkan anak didiknya menjelang laga kontra skuad Garuda.
Timnas Indonesia akan bersua Vietnam dalam laga lanjutan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
Duel Indonesia vs Vietnam dijadwalkan berlangsung di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab, Senin (7/6/2021).
Laga melawan Indonesia sangat berpengaruh pada laju Vietnam untuk lolos ke babak selanjutnya.
Baca juga: Indonesia Vs Vietnam Jadi Panggung Duel Pelatih Korsel, Ini Kata Shin Tae-yong
Vietnam untuk sementara memuncaki klasemen Grup G dengan raihan 11 poin, mereka unggul tiga angka atas Uni Emirat Arab, Thailand, dan Malaysia.
Sementara itu, Indonesia menjadi juru kunci dengan menempati dasar klasemen. Skuad Garuda baru meraih satu poin hasil dari bermain imbang dengan Thailand beberapa hari lalu.
Vietnam jelas tidak ingin terpeleset dan kehilangan tiket untuk lolos ke fase berikut.
Park Hang-seo pun melontarkan gertakan untuk timnas Indonesia. Dia menyebut akan megeluarkan seluruh kemampuan untuk membawa timnya membungkam skuad Garuda.
"Saya akan mengerahkan seluruh tenaga untuk pertandingan melawan Indonesia, setelah itu baru melihat hasil pertandingan lain," kata Park Hang-seo dilansir dari BolaSport.com.
"Untuk mempersiapkan laga melawan Malaysia, jika kami memiliki hasil yang baik, kami bisa melanjutkan."
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.