Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Final Liga Champions Man City Vs Chelsea, Potensi Adu Penalti

Kompas.com - 29/05/2021, 09:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Laga final Liga Champions yang mempertemukan Manchester City vs Chelsea berpotensi ditentukan oleh adu penalti.

Duel final Liga Champions Man City vs Chelsea akan dihelat di Stadion do Dragao pada Sabtu (28/5/2021) atau Minggu pukul 02.00 WIB.

Melihat data statistik dan rekor pertemuan kedua tim, laga Man City vs Chelsea diprediksi tidak terjadi banyak gol dan kemungkinan besar akan ditentukan oleh adu penalti.

Fakta pertama yang menguatkan prediksi itu adalah statistik lini pertahanan Man City dan Chelsea.

Man City dan Chelsea tercatat hanya kebobolan empat kali dari total 12 pertandingan sejak fase grup Liga Champions.

Statistik clean sheets Man City dan Chelsea menuju final Liga Champions juga serupa, yakni delapan pertandingan tanpa kemasukan sekali pun.

Baca juga: Final Liga Champions Man City Vs Chelsea, Guardiola Peringatkan Tuchel

Sepanjang sejarah kompetisi, Arsenal tercatat sebagai finalis Liga Champions dengan catatan lini pertahanan terbaik.

Rekor itu diciptakan Arsenal pada musim 2005-2006. Arsenal saat itu menjadi finalis Liga Champions dengan catatan hanya kebobolan dua gol sejak fase grup.

Lini serang Man City dan Chelsea di Liga Champions musim ini juga tidak terlalu istimewa.

The Citizens, julukan Man City, tercatat mencetak 25 dari 12 laga sejak fase grup, atau unggul tiga gol dari Chelsea.

Jika dibandingkan, Real Madrid ketika menjadi juara Liga Champions musim lalu mencetak total 43 gol dalam 11 pertandingan sejak fase grup.

Statistik itu membuat Bayern Muenchen kini berstatus tim pemenang Liga Champions dengan rekor gol terbanyak.

Faktor kedua yang membuat laga Man City vs Chelsea dini hari nanti kemungkinan besar akan ditentukan oleh adu penalti adalah rekor pertemuan kedua tim musim ini.

Baca juga: Man City Vs Chelsea - Punya Keberuntungan, Sterling Pede Tatap Final Liga Champions

Man City tercatat sudah dua kali bertemu Chelsea asuhan Thomas Tuchel musim ini.

Dua laga itu berjalan sangat alot dan hanya tercipta empat gol.

Chelsea asuhan Thomas Tuchel tampil lebih baik karena berhasil dua kali mengalahkan Man City dengan rincian 2-1 (Liga Inggris) dan 1-0 (semifinal Piala FA).

Dalam konferensi pers menjelang laga final Liga Champions, Thomas Tuchel dan Pep Guardiola memiliki pandangan yang berbeda terkait kemungkinan adu penalti.

Tuchel menyatakan bahwa Chelsea dipastikan akan siap jiga harus melakoni adu penalti pada laga dini hari nanti.

Pelatih asal Jerman itu bahkan mengaku sudah menentukan siapa saja algojo penalti Chelsea.

"Kami tentu selalu berlatih penalti. Namun, apakah kami bisa mengongtrol tekanan hingga faktor kelelahan? Tentu saja tidak," kata Tuchel dikutip dari situs Goal.

"Mari kita lihat nanti. Kami sudah memilih pemain yang seharusnya mengampil penalti untuk kami. Namun, saya tidak tahu kondisi di lapangan nanti. Jika laga nanti ditentukan oleh adu penalti, kami akan siap," ujar Tuchel menambahkan.

Baca juga: Bekuk Man City 2 Kali, Tuchel Optimistis Chelsea Juara Liga Champions?

Berbeda dari Tuchel, Guardiola mengaku tidak terlalu memikirkan adu penalti meskipun anak asuhnya sudah berlatih.

"Kami bisa melatih situasi adu penalti. Namun, tensi latihan tentu saja berbeda dengan pertandingan sebenarnya," kata Guardiola.

"Saya akan berbicara kepada pemain. Saya tahu apa yang akan saya bicarakana. Ada beberapa hal yang jauh lebih penting dibicarakan atau dipikirkan daripada sekadar adu penalti," tutur Guardiola menambahkan.

Terkait kondisi skuad, Tuchel dan Guardiola menyatakan seluruh pemainnya dalam keadaan fit.

Tuchel mendapat kabar baik setelah Edouard Mendy dan N'Golo Kante dipastikan siap bermain meskipun baru pulih dari cedera.

Di sisi lain, Guardiola saat ini kemungkinan sedang khawatir karena Ilkay Guendogan mengalami cedera dalam sesi latihan terakhir Man City, Jumat (28/5/2021) waktu setempat.

Selain Guendogan, seluruh bintang Man City seperti Ruben Dias, Riyad Mahrez, Phil Foden, hingga Kevin De Bruyne, dipastikan siap bermain.

Baca juga: Daftar Skuad Chelsea dan Man City untuk Final Liga Champions 2021

Laga final Liga Champions Man City vs Chelsea dini hari nanti akan disiarkan langsung oleh SCTV pada pukul 02.00 WIB.

Selain siaran langsung televisi, laga final Liga Champions juga bisa disaksikan melalui layanan streaming.

Berikut adalah link live streaming final Liga Champions Man City vs Chelsea >>> LINK

Prediksi susunan pemain Man City vs Chelsea:

Man City (4-3-3): 31-Ederson Moraes; 27-Joao Cancelo, 3-Ruben Dias, 5-John Stones, 2-Kyle Walker; 8-Ilkay Guendogan, 16-Rodri, 20-Bernardo Silva; 41-Phil Foden, 26-Riyad Mahrez, 17-Kevin De Bruyne

Pelatih: Pep Guardiola

Chelsea (3-4-2-1): 16-Edouard Mendy; 28-Cesar Azpilicueta; 6-Thiago Silva, 2-Antonio Ruediger; 24-Reece James, 5-Jorginho, 7-N'golo Kante, 21-Ben Chilwell; 29-Kai Havertz, 19-Mason Mount, 11-Timo Werner

Pelatih: Thomas Tuchel

Prediksi skor:
Whoscored: Man City 2-1 Chelsea
Evening Standard: Man City 2-1 Chelsea
The Independent: Man City 1-0 Chelsea
Squawka: Man City 2-1 Chelsea
Kompas.com: Man City 1-1 Chelsea (Man City unggul di adu penalti)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas Indonesia
Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Badminton
Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com