Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Atalanta Vs AC Milan, Pioli: Rossoneri Tidak Punya Rasa Takut

Kompas.com - 23/05/2021, 18:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, memastikan anak asuhnya siap secara mental menghadapi laga penentuan kontra Atalanta.

Duel Atalanta vs AC Milan merupakan laga pekan terakhir atau ke-38 kasta teratas Liga Italia, Serie A 2020-2021, yang akan dihelat di Stadion Atleti Azzurri d'Italia pada Senin (24/5/2021) pukul 02.15 WIB.

Link live streaming Atalanta vs AC Milan akan tersedia di akhir artikel.

Laga melawan Atalanta akan menjadi penentu nasib AC Milan yang kini sedang berjuang untuk finis di empat besar klasemen Liga Italia.

Baca juga: Tragis jika AC Milan Gagal Lolos ke Liga Champions

AC Milan wajib mengalahkan Atalanta jika tidak ingin nasibnya ditentukan oleh dua tim lain yang juga masuk ke dalam persaingan, yakni Juventus dan Napoli.

Hal itu tidak lepas dari kondisi klasemen Liga Italia saat ini.

Rossoneri, julukan AC Milan, saat ini menempati peringkat ketiga dengan koleksi 76 poin dari 37 pertandingan.

AC Milan untuk sementara hanya unggul head to head atas Napoli yang menguntit di urutan keempat atau batas akhir zona Liga Champions.

Meski menempati peringkat ketiga, AC Milan masih belum aman karena saat ini hanya unggul satu angka dari Juventus yang menempati urutan kelima.

Melihat kondisi klasemen saat ini, Stefano Pioli memastikan anak asuhnya tidak tertekan.

Stefano Pioli menilai skuad AC Milan saat ini dalam keadaan siap berperang demi satu tiket Liga Champions musim depan.

Baca juga: Ironi AC Milan Musim Ini: Kuat Saat Tandang, tapi Lemah di Kandang

"Saya sudah berbicara dengan pemain. Kami akan memberikan segalanya yang kami miliki untuk meraih kemenangan pada laga terakhir," kata Pioli dikutip dari situs Football Italia.

"Ada campuran emosi, ketegangan, kegembiraan, dan ketegangan, dalam diri AC Milan saat ini. Kami memiliki segalanya untuk menyambut laga melawan Atalanta," tutur Pioli.

"Sekarang, kami berada di zona Liga Champions. Kami pantas mendapatkan itu. Namun, hal terpenting saat ini adalah bagaimana penampilan kami nanti," ucap Pioli.

"AC Milan adalah tim yang tidak pernah menunjukkan rasa takut. Ketakutan itu seperti api yang dapat membakar atau menghangatkan Anda. Kami sudah siap," ujar pelatih asal Italia itu menambahkan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com