Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 22/05/2021, 13:00 WIB

MALANG, KOMPAS.com - Arema FC tidak kecewa dengan keputusan Arthur Cunha da Rocha yang memutuskan untuk bergabung dengan klub Malaysia ketimbang kembali ke kubu Singo Edan.

Meski pahit, Arema FC tetap menghormati keputusan pemain yang sempat menjadi benteng tangguh tim musim 2017-2019 tersebut.

"Pembicaraan belum ada titik kesepakatan, karena Arema harus bermusyawarah terlebih dahulu dengan pelatih kepala. Jika satu pihak mungkin memiliki keputusan lain, kami juga harus menghormati," kata Media Officer Arema FC, Sudarmaji.

Sebelumnya, Arema FC cukup percaya diri bisa memulangkan bek asal Brasil tersebut.

Baca juga: Resmi Diperkenalkan, Pelatih Arema FC Langsung Bicara Soal Perekrutan Pemain

 

Komunikasi berjalan intens dan sudah sampai pada kesepakatan secara lisan.

Bahkan, General Manajer Arema FC, Ruddy Widodo mengklaim sudah mengirimkan surat penawaran kontrak kepada Arthur.

Sumber internal lain menyebutkan manajemen juga sudah membuatkan visa untuk Arthur dan sudah keluar sejak bulan keempat.

Namun, pada Jumat (21/05/2021), Arthur Cunha melalui akun Instagramnya mengumumkan diri akan memulai petualangan baru bersama dengan klub Malaysia.

Arthur Cunha pun tidak akan memperkuat Arema FC untuk musim 2021.

“Kepada semua Aremania/Nita, terima kasih atas semua dukungannya! Saya berterima kasih atas setiap pesan, unggahan, ikatan persahabatan yang saya buat serta setiap cerita yang kita tulis bersama,” bunyi petikan unggahan Arthur di akun Instagramnya @arthurcunha90

"Siapa tahu masa depan akan berpihak kepada kita. Namun, sekarang, Malaysia, saya datang!"

Arthur Cunha ditengarai mengambil langkah tersebut karena pihak Arema FC masih membutuhkan waktu untuk mengambil keputusan.

Sehingga, dia memutuskan untuk ke Malaysia yang sudah memberikan kejelasan.

Sudarmaji menjelaskan saat ini tim sedang menjalani inventarisasi oleh pelatih baru Eduardo Almeida.

Pelatih asal Portugal tersebut sedang melakukan observasi mendetail untuk mengukur kedalaman pemain, keunggulan, kekurangan dan kebutuhan tim.

Eduardo Almeida menegaskan tidak ingin terburu-buru merekrut pemain baru sebelum mengantongi hasil analisis kebutuhan tim terlebih dahulu.

Sehingga, semua keputusan yang diambil bisa efisien dan tepat sasaran.

"Saat ini kami sedang intensif membahas detail performa dan kebutuhan pemain. Pelatih kepala lebih fokus merangkum performa satu per satu pemain lokal yang kami miliki," pungkasnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Gregoria, Secercah Sinar yang Mulai Bangkitkan Harapan Tunggal Putri Indonesia

Gregoria, Secercah Sinar yang Mulai Bangkitkan Harapan Tunggal Putri Indonesia

Badminton
Komunitas Suporter Sepak Bola Bali Tuntut I Wayan Koster Minta Maaf

Komunitas Suporter Sepak Bola Bali Tuntut I Wayan Koster Minta Maaf

Liga Indonesia
Prediksi Newcastle Vs Manchester United di Liga Inggris

Prediksi Newcastle Vs Manchester United di Liga Inggris

Liga Inggris
Dirut Operasional PT LIB Memastikan Liga 1 Selesai Tepat Waktu

Dirut Operasional PT LIB Memastikan Liga 1 Selesai Tepat Waktu

Liga Indonesia
Elche Vs Barcelona, Ide Cruyff di Balik Kemenangan Telak Barca

Elche Vs Barcelona, Ide Cruyff di Balik Kemenangan Telak Barca

Sports
Nyanyian Tragedi Kanjuruhan Iringi Kemenangan Arema FC

Nyanyian Tragedi Kanjuruhan Iringi Kemenangan Arema FC

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris Malam Ini, Newcastle Vs Manchester United

Jadwal Liga Inggris Malam Ini, Newcastle Vs Manchester United

Liga Inggris
Spain Masters 2023, 12 Poin Beruntun Warnai Perjalanan Gregoria ke Final

Spain Masters 2023, 12 Poin Beruntun Warnai Perjalanan Gregoria ke Final

Badminton
Thomas Tuchel Pesta Gol bersama Bayern, Chelsea Masih Saja Buntu

Thomas Tuchel Pesta Gol bersama Bayern, Chelsea Masih Saja Buntu

Liga Inggris
Seorang Fan Kolaps di Tribune lalu Meninggal Dunia dalam Laga Schalke Vs Leverkusen

Seorang Fan Kolaps di Tribune lalu Meninggal Dunia dalam Laga Schalke Vs Leverkusen

Sports
Final Spain Masters 2023: Rekor Pertemuan Praveen/Melati Vs Mathias Christiansen/Alexandra Boje

Final Spain Masters 2023: Rekor Pertemuan Praveen/Melati Vs Mathias Christiansen/Alexandra Boje

Sports
Spain Masters 2023, Catatan Gregoria Mariska di Final Turnamen BWF

Spain Masters 2023, Catatan Gregoria Mariska di Final Turnamen BWF

Badminton
Jadwal MotoGP Argentina 2023, Balapan Malam Ini

Jadwal MotoGP Argentina 2023, Balapan Malam Ini

Sports
Tatap SEA Games 2023, Timnas U22 Indonesia Jalani 4 Laga Uji Coba

Tatap SEA Games 2023, Timnas U22 Indonesia Jalani 4 Laga Uji Coba

Liga Indonesia
Gregoria Lolos Final Spain Masters 2023: Perubahan Strategi Sukses, Mental Kian Bagus

Gregoria Lolos Final Spain Masters 2023: Perubahan Strategi Sukses, Mental Kian Bagus

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+