KOMPAS.com - Berita transfer mulai bermunculan menjelang akhir musim 2020-2021. Penyerang Manchester City, Sergio Aguero, menjadi salah satu topik terpanas dalam beberapa minggu terakhir.
Pakar transfer dunia, Fabrizio Romano, melaporkan bahwa Sergio Aguero telah didekati oleh tiga klub menyusul kontraknya yang akan habis pada 30 Juni 2021.
Dalam laporannya, Fabrizio Romano hanya menyebut Barcelona dari tiga klub yang dilaporkan mendekati Sergio Aguero.
Sebab, Barcelona adalah klub yang paling berpeluang mendatangkan Aguero pada bursa transfer mendatang.
Baca juga: Sergio Aguero Ukir 2 Rekor Fantastis Usai Man City Juara Liga Inggris
Fabrizio Romano mengatakan bahwa Barcelona dan pihak Aguero sedang melakukan negosiasi.
Sejauh ini, Aguero disebut berpotensi menandatangani kontrak berdurasi dua tahun, hingga 2023.
Aguero bahkan dilaporkan siap mengurangi gaji demi bergabung dengan Blaugrana, julukan Barcelona.
Keputusan terkait masa depan Aguero bersama Barcelona kabarnya akan diketahui pada pekan depan, berbarengan dengan keputusan soal pemain lain yang juga menjadi opsi pembelian Blaugrana, Memphis Depay.
Aguero has been approached by 3 clubs. Answer: ‘Sergio priority is to join Barcelona’. ???????? #FCB
Negotiation ongoing.
Potential contract until 2023.
He’s reducing his salary only for Barça [less than €10m].Final decisions about Depay and Aguero only in the next weeks. ????????????????
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) May 14, 2021
Baca juga: Haaland, Aguero, atau Depay? Ini Target Striker Nomor 1 Barcelona
Kabar kedekatan Aguero dan Barcelona diperkuat dengan adanya laporan dari wartawan BBC, Guillem Balague.
Sama seperti Fabrizio Romano, Balague menyebut Barcelona sedang melakukan pembicaraan dengan pihak Aguero.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.