Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kritik Pedas pada Wacana Perubahan Regulasi yang Bikin Gaduh

Kompas.com - 11/05/2021, 07:00 WIB
Suci Rahayu,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Polemik rancangan kompetisi Liga 1 2021 semakin runyam. Tidak hanya publik dan klub, pro dan kontra merembet pada sesama anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI.

Sebelumnya anggota Exco PSSI, Hasani Abdulgani membeberkan pengkajian penghapusan degradasi menjadi salah satu agenda rapat Exco PSSI pada 3 Mei 2021 lalu.

Dalam hal ini Hasan Abdulgani menyatakan suaranya berada pada pihak yang setuju Liga 1 2021 tanpa degradasi.

Sementara itu anggota Exco yang lain, Yoyok Sukawi memperkuat bahwa penghapusan degradasi menjadi suara mayoritas.

Dia membeberkan ada sekitar 13 klub Liga 1 dan 16 klub Liga 2 yang menginginkan degradasi dihapus sementara untuk musim 2021.

Di sisi lain Haruna Soemitro dengan lantang menentang penghapusan degradasi. Dia juga mempertegas bahwa tidak ada keputusan dari rapat Exco yang mengesahkan kompetisi 2021 tanpa degradasi.

Terpecahnya suara anggota Exco PSSI ini pun disorot Koordinator Save Our Soccer (SOS) Akmal Marhali. Dia menyayangkan usulan dan rancangan yang seharusnya menjadi rahasia dapur justru diekspos ke publik.

“Kalau belum matang jangan dilempar ke publik, karena apa PSSI tidak siap memberikan jawaban,” ujar Akmal Marhali dalam sebuah sesi wawancara daring terbatas.

“Sebagai contoh kemarin ada wacana pengurangan jumlah pemain asing dari 3+1 jadi 2+1. Itu kan ramai juga dan akhirnya saling bantah. Tidak mungkin media membicarakan ini kalau tidak ada yang ngomong dari PSSI,” imbuhnya.

Baca juga: PSSI Tunjuk Manajer Timnas Indonesia U23 untuk SEA Games 2021

Koordinator Save Our Soccer (SOS), Akmal Marhali.DOK. SAVE OUR SOCCER Koordinator Save Our Soccer (SOS), Akmal Marhali.

Selain itu Akmal Marhali juga merasa kegaduhan ini membuang waktu dan tenaga.

Sebab seharusnya PSSI dan PT LIB memburu kejelasan izin harus menjadi prioritas di atas prioritas yang lain.

Dia mengingatkan kembali bahwa izin menjadi kunci kompetisi musim 2021.

Sebagus apapun wacana dan rancangannya jika pada akhirnya izin tidak keluar, maka wacana hanya sekedar jadi wacana.

“PSSI saat ini harusnya lebih utama menyusun regulasi dan meyakinkan otoritas keamanan untuk mengeluarkan izin,” katanya.

Karena itu dia menekankan kembali pentingnya koordinasi antar lini supaya progres yang dilakukan PSSI dan PT LIB berjalan efektif dan tepat sasaran.

“Saran saya kepada PSSI daripada berwacana sehingga ramai problematika ke publik, lebih baik matangkan dulu segala sesuatunya nya dan bicarakan terlebih dahulu segala sesuatunya kepada klub sebagai pemilik saham Liga 1, supaya kemudian terjadi kesepakatan. “

“Dengarkan keinginan dari bawah (keinginan klub kepada PSSI), jangan dibalik (keinginan PSSI kepada klub) yang saya lihat saat ini di balik,” pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Liga Inggris
Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Badminton
Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com