Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar 14 Tim Penghancur Juventus di Stadion Allianz, AC Milan Lakon Terbaru

Kompas.com - 11/05/2021, 06:30 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber Sky Sports

KOMPAS.com - AC Milan menjadi tim terbaru yang berhasil mempermalukan Juventus di Stadion Allianz.

Momen itu terjadi pada laga pekan ke-35 Liga Italia 2020-2021, Senin (10/5/2021) dini hari WIB.

Tidak tanggung-tanggung, AC Milan berhasil mengalahkan Juventus dengan skor telak tiga gol tanpa balas.

Tiga gol kemenangan AC Milan kali ini dicetak oleh Brahim Diaz (45+1), Ante Rebic (78'), dan Fikayo Tomori (82').

Ini adalah kali pertama AC Milan berhasil mempermalukan Juventus di Stadion Allianz dalam satu dekade terakhir atau sejak 2011.

Baca juga: Juventus Terancam Lenyap dari Serie A jika Tak Mundur dari Super League

Sebelumnya, AC Milan tercatat menelan 11 kekalahan dari total 13 kunjungan ke Stadion Allianz yang pertama kali digunakan Juventus pada 11 September 2011.

Saat diresmikan, Stadion Allianz masih bernama Juventus Stadium. Nama stadion berkapasitas 41.500 kursi itu kemudian berubah menjadi Stadion Allianz pada 2017.

Keputusan Juventus membangun dan pindah ke Stadion Allianz berdampak langsung terhadap prestasi tim.

Pada musim pertamanya menggunakan Stadion Allianz (2011-2012), Juventus sukses menjadi juara Liga Italia dengan rekor tidak terkalahkan.

Bianconeri, julukan Juventus, kemudian berhasil mempertahankan gelar juara Liga Italia sebanyak delapan kali sebelum akhirnya dihentikan oleh Inter Milan musim ini.

Dikutip dari situs Sky Sports Italia, Juventus tercatat baru menelan 15 kekalahan di Stadion Allianz.

Baca juga: Dihantam AC Milan, Juventus Memalukan, Tidak Punya Ide...

AC Milan menjadi tim ke-14 yang berhasil mempermalukan Juventus di Stadion Allianz.

Rincian dari angka tersebut adalah sembilan tim Italia dan lima lainnya berasal dari luar Italia.

Tim pertama yang berhasil mempermalukan Juventus di Stadion Allianz adalah Inter Milan.

Momen itu terjadi pada laga Liga Italia musim 2012-2013 tepatnya 3 November 2012.

Inter Milan saat itu sukses mempecundangi Juventus dengan skor 3-1 berkat dua gol brace Diego Milito dan satu gol Rodrigo Palacio.

Adapun tim di luar Italia pertama yang berhasil mengalahkan Juventus di Stadion Allianz adalah Bayern Muenchen.

Hal itu terjadi ketika laga leg kedua perempat final Liga Champions musim 2012-2013 pada 10 Maret 2013.

Sama seperti Inter Milan, Bayern Muenchen saat itu juga sukses mengalahkan Juventus dua gol tanpa balas.

Baca juga: Juventus Tak Berdaya Dihajar AC Milan, Pirlo Ngotot Menolak Mundur

Hingga saat ini, satu-satunya tim yang berhasil dua kali mengalahkan Juventus di Stadion Allianz adalah Fiorentina.

Dua kemenangan itu didapat Fiorentina pada musim 2014-2015 dan akhir Desember 2020.

Fiorentina juga menjadi tim pertama yang berhasil mengalahkan Juventus di Stadion Allianz dengan selisih tiga gol, diikuti oleh Real Madrid dan AC Milan.

Berikut adalah daftar 14 tim yang berhasil mengalahkan Juventus di Stadion Allianz:

1. Fiorentina (2 kali)
- 5 Maret 2015: Juventus 1-2 Fiorentina (Leg kedua semifinal Coppa Italia 2014-2015)
- 22 Desember 2020: Juventus 0-3 Fiorentina (Liga Italia 2020-2021)

2. AC Milan
- 9 Mei 2021: Juventus 0-3 AC Milan (Liga Italia 2020-2021)

3. Benevento
- 21 Maret 2021: Juventus 0-1 Benevento (Liga Italia 2020-2021)

4. AS Roma
- 1 Agustus 2020: Juventus 1-3 AS Roma (Liga Italia 2019-2020)

5. Napoli
- 22 April 2018: Juventus 0-1 Napoli (Liga Italia 2018-2019)

6. Lazio
- 14 Oktober 2017: Juventus 1-2 Lazio (Liga Italia 2016-2017)

7. Udinese
- 23 Agustus 2015: Juventus 0-1 Udinese (Liga Italia 2015-2016)

8. Sampdoria
- 6 Januari 2013: Juventus 1-2 Sampdoria (Liga Italia 2012-2013)

9. Inter Milan
- 3 November 2012: Juventus 1-3 Inter Milan (Liga Italia 2012-2013)

10. Barcelona
- 28 Oktober 2017: Juventus 0-2 Barcelona (Fase Grup Liga Champions 2020-2021)

11. Ajax Amsterdam
- 16 April 2019: Juventus 1-2 Ajax Amsterdam (Perempat final Liga Champions 2018-2019)

12. Manchester United
- 7 November 2018: Juventus 1-2 Manchester United (Fase Grup Liga Champoions 2018-2019)

13. Real Madrid
- 3 April 2018: Juventus 0-3 Real Madrid (Perempat final Liga Champions 2018-2019)

14. Bayern Muenchen
- 10 April 2013: Juventus 0-2 Bayern Muenchen (Perempat final Liga Champions 2012-2013

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Sky Sports
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com