Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klub Elkan Baggott Disponsori Ed Sheeran, Ada Lambang Unik di Jersey

Kompas.com - 08/05/2021, 17:00 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Klub Elkan Baggott, Ipswich Town, menjadikan musisi kenamaan dunia, Ed Sheeran, sebagai sponsor jersey klub musim depan.

Ed Sheeran sendiri merupakan putra daerah Suffolk, sebuah wilayah di Kota Ipswich, Inggris.

Diketahui bahwa pelantun lagu Shape of You itu telah menjadi penggemar setia Ipswich Town sejak lama.

Hal inilah yang membuat sang musisi berkeinginan menjadi sponsor jersey Elkan Bagott dkk msuim 2021-2022.

"Klub ini adalah bagian dari komunitas lokal di sini dan ini adalah cara saya menunjukkan dukungan," kata Ed Sheeran dilansir dari laman resmi Ipswich Town, Jumat (7/5/2021).

"Saya selalu menikmati perjalanan ke Portman Road (kandang Ipswich Town) dan saya tak sabar untuk kembali ke sana ketika suporter sudah diizinkan datang ke stadion lagi."

Baca juga: Resmi Dikontrak Ipswich Town, Elkan Baggott Senang dan Lapar Prestasi

"Dengan adanya pemilik baru, pastinya akan ada harapan baru untuk fans Ipswich, termasuk saya."

"Hopefully we can stop being sloightly on the huh! (Harapannya kita bisa berhenti salah paham)," ujarnya dalam dialek Suffolk.

Masuknya Ed Sheeran sebagai sponsor jersey kandang The Tractor Boys, julukan Ipswich, turut mengubah logo yang ditampilkan di depan seragam klub.

Awalnya, muka jersey Ipswich bertuliskan "Carers Trust". Kemudian, logo akan berubah dengan tulisan "+-=÷x TOUR" di jersey Ipswich Town.

"(Arti lambang itu) akan terungkap suatu saat nanti," lanjut Ed Sheeran.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Ipswich Town FC (@ipswichtown)

Sementara itu, Direktur Pemasaran Ipswich Town, Rosie Richardson, menyambut positif kerja sama yang dijalin dengan Ed Sheeran.

"Kami pastinya sangat senang Ed mau jadi sponsor seragam kami musim depan," ungkap Rosie Richardson.

"Saya sudah bekerja bersama Ed dan manajemennya dalam berbagai kegiatan dan Ed sudah menjadi tamu di Portman Road dalam banyak pertandingan."

"Dia telah menunjukkan dukungannya terhadap kampung halamannya lewat berbagai hal dan ini salah satunya."

"Kami menantikan Ed dan suporter lain kembali ke Portman Road musim depan," tuturnya mengakhiri.

Ipswich Town dipastikan akan mengenakan jersey baru mereka musim depan di League One atau Divisi Ketiga di Liga Inggris.

Sebab, Ipswich bertengger di peringkat kesembilan League One dengan raihan 66 poin dari 45 laga. (Hugo Hardianto Wijaya).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com