Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Real Madrid Gugur, Zidane Lemah di Hadapan Tuchel

Kompas.com - 06/05/2021, 12:20 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber Squawka

KOMPAS.com - Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane selalu tidak beruntng saat harus berhadapan dengan Thomas Tuchel.

Melansir Squawka, juru taktik asal Perancis itu sudah bertemu sebanyak enam kali dengan Tuchel dan belum pernah menang.

Rinciannya, Zidane empat kali ditahan imbang oleh klub asuhan Tuchel, sedangkan dua sisanya berakhir dengan kekalahan.

Kesialan Zidane sudah dimulai saat Tuchel masih melatih klub peserta Bundesliga, Borussia Dortmund.

Baca juga: Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Punya Koleksi Terbanyak

Kala itu, Real Madrid-nya Zidane bertemu dengan pasukan Tuchel di fase grup Liga Champions 2016-2017.

Hasilnya, dalam dua kali perjumpaan, kedua tim bermain imbang dengan skor identik 2-2.

Pertemuan antara Zidane dan Tuchel kembali terjadi pada fase grup Liga Champions 2019-2020. Saat itu, Tuchel sudah membesut Paris Saint-Germain (PSG)

Pada pertemuan pertama, Real Madrid menyerah 0-3 dari PSG, sedangkan pertandingan kedua menghasilkan skor imbang 2-2.

Baca juga: Kata Zidane Usai Real Madrid Tersingkir dari Liga Champions

Paling baru, Zidane bertarung dengan Tuchel pada fase gugur Liga Champions 2020-2021, tepatnya di semifinal

Zidane yang masih mengarsiteki Real Madrid, bentrok dengan Tuchel yang berstatus sebagai manajer Chelsea.

Pada leg pertama di kandang Real Madrid, Stadio Alfredo Di Stefano, 28 April lalu, armada Zidane bermain imbang 1-1 dengan Chelsea.

Sementara itu, pada leg kedua yang baru berakhir Kamis (6/5/2021) dini hari tadi di Stamford Bridge, Real Madrid menyerah dua gol tanpa balas dari The Blues.

Baca juga: Tuchel: Chelsea Pantas Menang, tetapi Menderita Lawan Real Madrid...

Hasil dua semifinal tersebut mengakibatkan Real Madrid tersingkir. Mereka tertinggal 1-3 secara agregat dari Chelsea.

Zidane pun untuk pertama kalinya gagal membawa Real Madrid ke final Liga Champions setelah sebelumnya mencapai semifinal.

Sebelumnya, Zidane sukses membawa Los Blancos ke partai puncak dalam tiga kali kesempatan seusai sampai empat besar.

Lebih rinci, keberhasilan itu diraih pada tahun 2016, 2017, dan 2018. Madrid pun keluar sebagai juara pada tiga edisi tersebut

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Squawka
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Respons Pemain Persib Usai Ikuti 'Kelas' VAR Liga 1

Respons Pemain Persib Usai Ikuti "Kelas" VAR Liga 1

Liga Indonesia
Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Sports
Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Liga Inggris
Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com