Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AS Roma Vs Man United: Solskjaer Singgung Comeback Serigala Ibu Kota Lawan Barcelona

Kompas.com - 06/05/2021, 04:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Manchester United Ole Gunnar Solskjaer ogah jemawa menjelang leg kedua semifinal Liga Europa 2020-2021.

Manchester United akan melakoni laga leg kedua semifinal Liga Europa di markas AS Roma.

Duel AS Roma vs Man United dijadwalkan berlangsung di Stadion Olimpico, Kamis (6/5/2021) atau Jumat dini hari WIB.

Man United selangkah lagi menuju final Liga Europa seusai menghajar AS Roma pada leg pertama Liga Europa dengan kemenangan 6-2.

Baca juga: Final Liga Eropa, Ini Jumlah Penonton yang Dizinkan

Hasil itu semakin berharga bagi Man United sebab mereka sempat tertinggal 1-2 pada babak pertama.

Adapun enam gol kemenangan MU kala itu dibukukan Bruno Fernandes (2 gol), Edinson Cavani (2), Paul Pogba, dan Mason Greenwood.

Sementara itu, dua gol AS Roma masing-masing hadir lewat Lorenzo Pellegrini dan Edin Dzeko.

Meski demikian, Ole Gunnar Solskjaer mengingatkan timnya belum benar-benar lolos ke partai puncak Liga Europa.

Solskjaer menyinggung kehebatan AS Roma yang pernah mengalahkan Barcelona pada leg kedua meski sebelumnya keok pada leg pertama.

Momen itu terjadi pada perempat final Liga Champions 2017-2018. Kala itu, AS Roma ditekuk 1-4 oleh Barcelona pada leg pertama di Stadion Camp Nou.

Namun, Serigala Ibu Kota membalasnya dengan kemenangan 3-0 pada leg kedua.

Alhasil, mereka lolos ke semifinal berkat agresivitas gol tandang meski agregat berakhir imbang.

Hal itulah yang membuat Ole Gunnar Solskjaer enggan meremahkan AS Roma dan sangat berhati-hati.

"Kami akan bermain untuk memenangi pertandingan ini. Itulah satu-satunya cara yang akan kami mainkan dalam pertandingan nanti," kata Ole Gunnar Solskjaer, seperti dikutip dari Football Italia.

"Tentu kami akan melakukan perubahan pemain, tetapi kami harus memastikan lolos ke final."

Baca juga: Klasemen Liga Inggris - Man United Vs Liverpool Ditunda, Man City Terseret

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com