Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Rekor yang Bisa Dicetak Guardiola jika Man City Juara Liga Champions Musim Ini

Kompas.com - 05/05/2021, 13:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Ada dua rekor yang bisa dicetak Pep Guardiola jika mampu membawa Manchester City juara Liga Champions 2020-2021.

Manchester City menjadi tim pertama yang menembus final Liga Champions musim ini. Mereka lolos setelah unggul agregat 4-1 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam dua laga di semifinal.

Pada leg pertama di kandang PSG, Stadion Parc des Princes, 29 April lalu, The Citizens menang tipis 1-2 atas tuan rumah.

Man City bangkit lewat gol Kevin De Bruyne dan Riyad Mahrez setelah tertinggal oleh gol PSG yang dicetak Marquinhos.

Kemudian, pada leg kedua di Stadion Etihad, Rabu (5/5/2021) dini hari WIB, Man City menang 2-0 atas PSG berkat brace Riyad Mahrez.

Baca juga: Rating Pemain Man City Vs PSG - Riyad Mahrez Nyaris Sempurna, Neymar?

Pencapaian ini bernilai sejarah bagi Man City karena ini merupakan pertama kalinya mereka menembus final Liga Champions.

Selain itu, keberhasilan Man City menembus partai puncak Liga Champions musim ini juga menandai kembalinya Pep Guardiola.

Ya, manajer asal Spanyol itu akhirnya kembali ke final Liga Champions untuk pertama kalinya sejak 2010-2011.

Pada musim tersebut, Guardiola mengantarkan Barcelona ke partai puncak dan berhasil menjadi juara.

Dua musim sebelumnya (2008-2009), Guardiola juga mencatatkan prestasi yang sama, masuk final dan menjadi kampiun.

Baca juga: Man City Vs PSG - Absensi Mbappe Bukan Alasan Les Parisiens Kalah

Sejauh ini, Guardiola sudah mengoleksi dua trofi Liga Champions yang semuanya didapat saat melatih Barcelona.

Dia berpeluang menjadi pelatih keenam yang mampu mengangkat trofi Liga Champions dengan dua klub berbeda. Syaratnya, harus juara dulu bareng Man City musim ini.

Sebelumnya, ada lima pelatih yang pernah mencatatkan hal tersebut, yakni Carlo Ancelotti, Jupp Heynckes, Jose Mourinho, Ottmar Hitzfeld, dan Ernst Happel.

Selain itu, jika mampu membawa Man City juara Liga Champions musim ini, Guardiola bisa menyamai pencapaian Carlo Ancelotti, Zinedine Zidane, dan Bob Paisley.

Ancelotti, Zidane, dan Paisley, adalah pelatih dengan koleksi gelar Liga Champions terbanyak sejauh ini, yakni tiga trofi.

Ancelotti meraihnya bersama AC Milan (2 trofi) dan Real Madrid, Zidane tiga kali juara bareng Real Madrid, dan Paisley merengkuh tiga trofi Piala/Liga Champions bersama Liverpool.

Baca juga: Profil Ruben Dias, Bek Tangguh yang Bantu Man City ke Final Liga Champions

Apakah Guardiola mampu? Jawabannya ada di final Liga Champions yang akan diselenggarakan di Stadion Olimpiade Ataturk, Turki, 29 Mei 2021.

Manchester City tinggal menunggu pemenang antara Chelsea dan Real Madrid untuk mereka hadapi di partai puncak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com