Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Donnarumma di AC Milan: Jadi Dollarumma Lagi atau Abadi seperti Totti

Kompas.com - 03/05/2021, 12:20 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Kiper muda AC Milan, Gianluigi Donnarumma, dihadapkan dengan dua pilihan, menjadi Dollarumma atau abadi layaknya Francesco Totti.

Gianluigi Donnarumma tengah mendapatkan tekanan hebat dari ultras alias fans garis keras AC Milan.

Ultras AC Milan secara khusus menemui Donnarumma di luar sentra latihan Milanello pada Sabtu (1/5/2021) silam guna mengutarakan keresahan mereka.

Fans meminta kejelasan seputar simpang siur masa depan Donnarumma, figur yang kontraknya bersama AC Milan segera habis akhir musim ini.

Fans memberikan desakan untuk Donnarumma supaya sang kiper segera menandatangani kontrak baru pekan ini.

Jika Donnarumma tidak mau mengikat masa kerja anyar, fans akan menuntut sang penjaga gawang belia agar tak ambil bagian dalam laga pekan ke-35 Liga Italia kontra Juventus.

Baca juga: Ultras AC Milan Bikin Donnarumma Menangis, Ada Apa?

Pasalnya, berita soal ketertarikan Juventus kepada Donnarumma belakangan telah membuat merah kuping fans garis keras I Diavolo Rosso, julukan AC Milan.

“Saya ingin tinggal di sini. Saya ingin memutuskan masa depan saya sendiri dan tidak ada urusan apa pun dengan Juventus,” ujar Donnarumma kepada ultras, seperti dikutip dari La Gazzetta dello Sport.

Donnarumma dikabarkan sampai menitikkan air mata usai terlibat dalam diskusi panas dengan ultras AC Milan.

Poin lain yang jadi materi bahasan adalah terkait tawa Donnarumma saat bercanda dengan kiper Lazio, Pepe Reina, pada pekan ke-33.

Di mata fans, Donnarumma tak menunjukkan gestur yang semestinya mengingat AC Milan kalah 0-3 dari Lazio.

Selain itu, perwakilan ultras juga menekankan bahwa Donnarumma bisa menjadi Francesco Totti versi AC Milan.

Baca juga: Donnarumma Dilarang Perkuat AC Milan Lawan Juventus, Ini Penyebabnya

Seperti sudah diketahui, Totti adalah legenda hidup AS Roma. Sepanjang kariernya, ia hanya membela panji Tim Serigala meski tawaran menggiurkan datang dari mana-mana.

Sejauh ini proses negosiasi perpanjangan kontrak AC Milan dengan Donnarumma menemui jalan buntu.

Proposal kontrak anyar bernilai 8 juta euro yang disodorkan AC Milan ditolak oleh agen Donnarumma, Mino Raiola yang bertahan di angka minimal 12 juta euro (sekitar 208,6 miliar rupiah).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com