Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Line Up Villarreal Vs Arsenal, Laga Spesial Unai Emery

Kompas.com - 29/04/2021, 15:00 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber UEFA,Arsenal

KOMPAS.com - Villarreal akan meladeni Arsenal pada babak semifinal Liga Europa 2020-2021.

Laga leg pertama Villarreal vs Arsenal akan berlangsung di Estadio de la Ceramica, Jumat (30/4/2021) dini hari WIB.

Duel kontra The Gunners bakal menjadi momen spesial tersendiri bagi pelatih Villarreal, Unai Emery.

Pasalnya, Emery pernah menjadi juru taktik tim Meriam London saat ditunjuk pada musim panas 2018.

Sayang, perjalanannya tidak berlangsung lama sesuai dirinya dipecat pada November 2019.

Baca juga: Jadwal Semifinal Liga Europa, Comeback Chris Smalling ke Old Trafford

Sempat absen melatih, Emery resmi comeback dengan menukangi Villarreal sejak awal musim 2020-2021

Pelatih asal Spanyol itu ditakdirkan lagi bertemu dengan Arsenal, kali ini sebagai kubu lawan.

Jelang laga, Emery siap menggempur mantan pasukannya dengan skuad terbaik The Yellow Submarine, julukan Villarreal.

Tercatat, hanya sang gelandang senior Vicente Iborra yang masih harus menepi karena cedera.

Sisanya, wakil Spanyol itu bakal tampil dengan kekuatan penuh termasuk duet maut mereka, Paco Alcacer dan Gerard Moreno.

Baca juga: Pierre-Emerick Aubameyang Terkena Malaria, Ini Kata Mikel Arteta

Alcacer dan Moreno merupakan senjata andalan Villarreal di mana mereka telah mencetak masing-masing enam gol di Liga Europa 2020-2021.

Sementara itu, Arsenal menyambut laga dengan situasi pelik menyusul sejumlah pilar andalannya yang belum tentu turun.

Pierre-Emerick Aubameyang masih diragukan main setelah menderita malaria usai jeda internasional beberapa waktu lalu.

Kemudian, Alexandre Lacazette, Kieran Tierney, dan David Luiz masih mengalami cedera.

Mereka pun berpotensi absen melawan Villarreal di semfinal jilid I ini.

Halaman:
Sumber UEFA,Arsenal
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Liga Indonesia
Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Internasional
Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Liga Champions
Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Badminton
AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

Liga Italia
Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Olahraga
Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Liga Indonesia
3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Liga Indonesia
Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com