Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Andritany Usai Tak Dipanggil Shin Tae-yong untuk TC Timnas

Kompas.com - 28/04/2021, 16:00 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa, buka suara terkait tak ada nama dirinya dalam pemain yang dipanggil untuk pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia.

Andritany Ardhiyasa tidak termasuk dalam daftar 34 pemain yang dipanggil pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong untuk TC timnas di Jakarta pada 1 Mei hingga 12 Juni 2021.

Padahal, sebelumnya pada turnamen pramusim Piala Menpora 2021, Andritany tampil baik dan berhasil membawa Persija menyaber gelar juara. 

Akan tetapi, kesuksesan Andritany rupanya tidak dilirik Shin Tae-yong.

Baca juga: Bawa Persija ke Final Piala Menpora, Andritany Banjir Terima Kasih

Untuk posisi kiper, Shin Tae-yong lebih memilih nama Nadeo Argawinata, Muhammad Riyandi, dan Muhammad Aqil Savik, untuk mengikuti TC timnas.

Nadeo Argawinata jarang mendapatkan menit bermain bersama Bali United pada Piala Menpora 2021.

Sementara itu, Muhammad Riyandi sedikit lebih naik level karena menjadi kiper utama Barito Putera di turnamen pramusim tersebut.

Terakhir, ada Muhammad Aqil Savik yang tidak didaftarkan Persib Bandung di Piala Menpora 2021.

Baca juga: Profil Andritany Ardhiyasa, Benteng Terakhir Persija Menuju Final Piala Menpora

Meski begitu, sejatinya ketiga kiper itu masih muda dan berpeluang tampil di SEA Games 2021 Vietnam.

Shin Tae-yong sepertinya ingin memaksimalkan kiper-kiper muda.

Meski tidak dipanggil, Andritany Ardhiyasa merasa tak masalah.

Ia ingin fokus bersama Persija Jakarta dan menampilkan permainan terbaiknya.

"Ini sudah dua atau tidak kalinya saya tak dipanggil coach Shin Tae-yong," kata Andritany, dikutip dari Bolasport.

"Kalau saya bagus, coach Shin Tae-yong tidak akan menutup mata dan insya Allah saya bisa kembali lagi ke timnas Indonesia," ucapnya.

"Untuk saat ini, saya ingin membuat pusing coach Shin Tae-yong," tuturnya.

"Jadi, dia salah atau tidak memanggil saya. Saya bertekad kalau dia salah tidak memanggil saya," tutur Andritany.

Baca juga: Shin Tae-yong Panggil 34 Pemain TC Timnas Indonesia, Mimpi Marc Klok Terwujud

 

Adapun TC timnas dilakukan untuk melanjutkan babak Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G di Uni Emirat Arab (UEA).

Tim Merah Putih masih menyisahkan tiga pertandingan lagi melawan Thailand, Vietnam, dan UEA.

Seluruh pertandingan itu akan dipusatkan di UEA. (Mochamad Hary Prasetya)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com