Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 27/04/2021, 15:00 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

Sumber UEFA

KOMPAS.com - Liga Inggris punya peluang mencatat pencapaian hebat dengan mengirim 4 perwakilan sekaligus ke final Liga Champions dan Liga Europa musim ini!

Kompetisi kasta teratas Liga Inggris, Premier League, bak menancapkan kuku dominasi mereka di fase semifinal dua kompetisi antarklub paling elite Eropa, Liga Champions dan Liga Europa 2020-2021.

Liga Inggris pun musim ini berkesempatan mencatat prestasi hebat dengan mengirimkan empat wakil sekaligus ke final Liga Champions dan Liga Europa!

Artinya, Premier League bisa melakukan sapu bersih dengan semua wakil mereka yang tersisa bermain di partai puncak dan kemudian dua di antaranya memenangi trofi.

Liga Inggris menyisakan sepasang wakil di Liga Champions 2020-2021 yang kini memasuki fase semifinal.

Baca juga: Real Madrid Vs Chelsea: 3 Alasan The Blues Bakal Sikat Los Blancos

Chelsea dan Manchester City menjadi representasi Premier League. Sebelum terlalu jauh memikirkan potensi final sesama klub Inggris, Chelsea dan Man City mesti terlebih dahulu menyingkirkan musuh-musuh mereka.

The Blues, julukan Chelsea, perlu membungkam Real Madrid sementara Man City mesti menyudahi perlawanan jagoan Perancis, Paris Saint-Germain.

Sementara itu di Liga Europa, entitas Premier League diusung oleh Manchester United dan Arsenal. Keduanya terpisah dalam bagan kompetisi dan berpeluang bentrok di partai final.

Final senegara akan terjadi andai Man United bisa menggebuk AS Roma dan Arsenal menendang Villarreal di babak semifinal Liga Europa.

Baca juga: Jadwal Semifinal Liga Champions, Real Madrid Vs Chelsea dan PSG Vs Man City

Jika rentetan skenario tadi tercipta, akan tercipta all english final di Liga Champions dan Liga Europa.

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Sumber UEFA
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com