Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil PSM vs PSS - Super Elang Jawa Raih Peringkat Ke-3 di Piala Menpora!

Kompas.com - 24/04/2021, 22:36 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - PS Sleman menang 2-1 atas PSM Makassar di perebutan peringkat ketiga Piala Menpora 2021.

Laga PSM vs PSS berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (24/4/2021) malam.

Kemenangan Super Elang Jawa, julukan PSS, diraih berkat penalti Irfan Jaya (33') dan sepakan Irkham Mila (64').

Sementara, PSM sempat menyamakan kedudukan lewat tendangan bebas Sutanto Tan pada menit ke-58.

Pada laga ini, PSS harus bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-38.

Baca juga: Pemain PSM Ramai Dibidik Klub Lain, Begini Tanggapan Pelatih PSM

Pasalnya, Fandry Imbiri melakukan pelanggaran keras kepada Yance Sayuri sehingga diganjar kartu merah oleh wasit Thoriq Alkatiri.

Kendati kalah jumlah pemain, PSS mampu mempertahankan permainannya dan menahan serangan Juku Eja.

Alhasil, PSS pun keluar sebagai pemenang dan berhasil menempati peringkat ketiga di Piala Menpora 2021.

Jalannya pertandingan PSM vs PSS

PSM dan PSS bermain tempo yang cenderung sedang sejak babak pertama.

Kedua tim mengawali laga dengan mencari irama permainan terbaik dan saling berupaya membongkar pertahanan.

Akan tetapi, baik PSM dan PSS masih belum bisa membuat ancaman berarti hingga 25 menit awal babak pertama.

Setelahnya, permainan mereka baru mulai cair dengan lebih memanfaatkan long ball.

Adapun tekanan PSS menjadi yang perdana berbuah hasil tepat pada menit ke-30.

Tim Super Elang Jawa melakukan serangan cepat melalui Irhkam Mila yang berpindah ke sisi kanan penyerangan PSS.

Baca juga: Final Piala Menpora, Persib Kerahkan Upaya Maksimal untuk Membalikkan Keadaan

Irkham menusuk ke dalam kotak penalti PSM, kemudian dihadang oleh Hasim Kipuw.

Sial bagi Kipuw karena salah mengantisipasi pergerakan Irkham sehingga membuat pelanggaran di dalam kotak penalti PSM.

Wasit Thoriq Alkatiri kemudian menunjuk titik putih yang akan dilakukan seusai cooling break.

Irfan Jaya kemudian maju sebagai eksekutor PSS dan berhasil mencetak gol dengan mengecoh kiper Juku Eja, Hilman Syah.

Pada menit ke-38, giliran PSS yang menerima nasib sial setelah Fandry Imbiri diganjar kartu merah langsung.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Liga Indonesia
Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Liga Indonesia
Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com