Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Final Piala Menpora 2021, Zainudin Amali Punya Permintaan untuk Persib dan Persija

Kompas.com - 23/04/2021, 12:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali, memiliki permintaan khusus untuk finalis Piala Menpora 2021, Persib Bandung dan Persija Jakarta.

Seperti diketahui, Persib Bandung dan Persija Jakarta menjadi dua tim yang berhasil melaju ke final Piala Menpora 2021.

Persib Bandung lolos ke final Piala Menpora 2021 setelah mengalahkan PS Sleman di semifinal.

Maung Bandung, julukan Persib, ketika itu mengalahkan PS Sleman dengan agregat 3-2.

Sementara itu, Persija berhasil menembus final Piala Menpora 2021 setelah menang atas PSM Makassar.

Baca juga: Perjalanan Persib Bandung ke Final Piala Menpora, Tanpa Kalah dan Paling Tajam

Persija menemui rintangan berarti saat menghadapi PSM Makassar di semifinal.

Klub berjulukan Macan Kemayoran itu baru bisa memastikan kemenangan lewat drama adu penalti setelah dua leg kontra PSM Makassar berakhir imbang 0-0 pada waktu normal.

Persib dan Persija yang sama-sama memetik kemenangan kemudian dipertemukan pada partai puncak Piala Menpora 2021.

Saat ini, Persib dan Persija sudah merampungkan leg pertama final Piala Menpora 2021 yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Kamis (22/4/2021) malam WIB.

Baca juga: Perjalanan Persija Jakarta ke Final Piala Menpora, Tak Mempan Diadang PSM

Hasilnya, Persija berhasil mencuri kemenangan 2-0 atas Persib.

Setelah ini, Persib dan Persija akan kembali bertemu pada leg kedua final Piala Menpora 2021.

Adapun leg kedua final Piala Menpora 2021 antara Persib dan Persija dijadwalkan berlangsung di Stadion Manahan, Solo, pada Minggu (25/4/2021) malam WIB.

Pada laga itulah pemenang Piala Menpora 2021 akan diketahui. Sejauh ini, Persija lebih diunggulkan karena mengantongi keunggulan agregat 2-0 atas Persib.

Baca juga: VIDEO - Dua Gol Bintang Muda Persija di Final Piala Menpora 2021

Selain untuk mengetahui pemenang Piala Menpora 2021, laga tersebut akan menjadi penutup dari rangkaian kompetisi yang digelar sebagai ajang pramusim ini.

Setelah ini, fokus akan beralih kepada kompetisi yang sesungguhnya, yakni Liga 1 dan Liga 2.

Oleh karena itu, Menpora Zainudin Amali berharap agar final leg kedua antara Persib dan Persija bisa berjalan lancar.

"Saya berharap pelaksanaan final leg kedua Piala Menpora dapat berjalan dengan lancar. Ini menjadi pertandingan penutup untuk turnamen pramusim sebelum memasuki kompetisi Liga 1 dan 2," kata Zainudin Amali kepada KOMPAS.com, Jumat (23/4/2021) siang WIB.

Baca juga: Rencana Pelatih Persija untuk Leg Kedua Final Piala Menpora 2021

Selain itu, Zainudin Amali juga mengutarakan permintaannya kepada Persib dan Persija yang akan kembali berhadapan pada leg kedua final Piala Menpora 2021.

Zainudin Amali meminta kedua tim untuk menampilkan permainan terbaik dengan tidak melupakan aspek sportivitas.

"Saya juga berharap kedua tim (Persija dan Persib) menampilkan permainan terbaik mereka dengan teknik dan sportivitas yang tinggi," ujar Zainudin Amali.

Menurut Zainudin Amali, permainan maksimal dari Persib dan Persija bisa menjadi bentuk apresiasi dan imbalan kepada para suporter yang telah mematuhi protokol kesehatan selama pergelaran Piala Menpora 2021.

"Mereka harus dapat menyuguhkan tontonan yang menarik dan menghibur. Itu sebagai imbalan bagi para suporter dan masyarakat umum pencinta sepak bola yang sudah patuh menonton dari rumah, tidak berkerumun dan tidak nonton bareng," kata Zainudin Amali.

"Untuk para suporter, apresiasi yang tinggi dan terima kasih sudah mau bekerja sama mensukseskan turnamen pramusim Piala Menpora 2021," tutur Zainudin Amali.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com