Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Liga Champions, Perjuangan Terakhir Menuju Semifinal

Kompas.com - 12/04/2021, 11:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jadwal Liga Champions 2020-2021 memuat rangkaian leg kedua perempat final yang dimulai pada tengah pekan ini.

Delapan tim akan melanjutkan perjuangan lolos ke semifinal Liga Champions 2020-2021.

Sepasang pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions, yakni Chelsea vs Porto dan PSG vs Bayern Muenchen, akan lebih dulu dimainkan pada Selasa (12/4/2021) atau Rabu (13/4/2021) dini hari WIB.

Chelsea vs Porto digelar di area netral, Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Spanyol, pukul 02.00 WIB.

Baca juga: Leg Kedua PSG Vs Bayern - Lewandowski Absen, Die Roten Tamat di UCL?

The Blues, julukan Chelsea, mengantongi keunggulan agregat 2-0 atas Porto menyusul kemenangan di leg pertama perempat final pekan lalu.

Pada waktu yang sama, duel antara Paris Saint-Germain (PSG) dan Bayern Muenchen juga dipertandingkan. 

Laga tersebut akan berlangsung di markas PSG, Stadion Parc des Princes. 

Tim berjulukan Les Parisiens itu bak sudah memijakkan satu kaki mereka di partai semifinal usai menang 3-2 pada leg pertama di Allianz Arena. 

Kylian Mbappe menjadi motor kemenangan PSG dengan mencetak dua gol, sedangkan satu gol lainnya dibukukan Marquinhos.

Sementara itu, Bayern Muenchen membalas dua gol yang masing-masing dilesatkan Eric Maxim Choupo-Moting dan Thomas Mueller.

Hasil tersebut menjadi pukulan Bayern Muenchen yang merupakan juara bertahan Liga Champions.

Die Roten, julukan Bayern, wajib menang minimal dengan margin dua gol di markas PSG jika ingin melaju ke semifinal. Mereka juga bisa lolos dengan skenario lain, yakni apabila meraih kemenangan 4-3, 5-4, dan seterusnya.

Hasil tersebut akan membuat Bayern Muenchen tembus semifinal dengan keunggulan agresivitas gol tandang kendati agregat dalam posisi seimbang.

Adapun Real Madrid akan bertandang ke markas Liverpool di Stadion Anfield pada Kamis (15/4/2021) dini hari WIB.

Baca juga: Andrea Pirlo: Menonton Pertandingan Liga Champions Membuat Kami Geram!

Real Madrid datang dengan serangkaian hasil positif. Di leg pertama, Raja Eropa dengan raihan 13 trofi Liga Champions itu menang telak 3-1 atas Liverpool. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com