Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tottenham Vs Man United, Rekor Mentereng Mourinho Kontra Setan Merah

Kompas.com - 11/04/2021, 14:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

LONDON, KOMPAS.com - Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, memiliki modal apik menjelang pertemuan melawan mantan timnya, Manchester United.

Duel Tottenham vs Man United merupakan laga pekan ke-31 Liga Inggris yang akan dihelat di Tottenham Hotspur Stadium, Minggu (11/4/2021) pukul 22.30 WIB.

Sepanjang karier kepelatihannya, Jose Mourinho tercatat sudah 23 kali bertemu Man United dengan tiga tim yang berbeda, yakni FC Porto, Chelsea, dan Tottenham Hotspur.

Dari 23 pertemuan itu, Mourinho baru menelan empat kekalahan dan sukses meraih 10 kemenangan.

Rekor Mourinho melawan Man United terlihat semakin mentereng ketika dikerucutkan menjadi hanya laga kandang.

Baca juga: Tottenham Vs Man United, Mourinho Bilang Skor 6-1 Tak Akan Terulang

Dikutip dari situs BBC Sport, Mourinho tercatat tidak pernah menelan kekalahan ketika timnya menjamu Man United.

Rincian dari rekor kandang Jose Mourinho melawan Man United adalah lima kemenangan dan lima hasil imbang.

Bersama Tottenham Hotspur, Jose Mourinho juga belum terkalahkan dalam dua pertemuan melawan Man United asuhan Ole Gunnar Solskjaer.

Salah satu pertandingan fenomenal tim asuhan Jose Mourinho ketika menghadapi Man United terjadi awal musim ini.

Jose Mourinho sukses mengantar Tottenham Hotspur mempermalukan Man United di Stadion Old Trafford dengan skor sangat telak 6-1.

Itu adalah skor kemenangan terbesar Jose Mourinho atas Man United sepanjang karier kepelatihannya.

Baca juga: Tottenham Vs Man United, Ole Ingin Mengobati Luka Lama

Meski memiliki rekor apik menghadapi Man United, Jose Mourinho tetap harus waspada pada laga malam ini.

Sebab, Man United asuhan Solskjaer dikenal tampil lebih menggigit ketika bermain di luar kandang.

Man United pada laga malam ini sedang berambisi memperpanjang rekor tak terkalahkan pada laga tandang Liga Ingris menjadi 23 pertandingan beruntun.

Rincian dari rekor 22 laga tandang tak terkalahkan milik Man United di Liga Inggris adalah 14 kemenangan dan delapan hasil imbang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com