Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perempat Final Piala Menpora, Febri Berharap Persib Pertahankan Tren Positif

Kompas.com - 11/04/2021, 08:10 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

SLEMAN, KOMPAS.com - Persib Bandung melaju ke perempat final Piala Menpora 2021 dengan catatan apik.

Klub berjulukan Maung Bandung itu memastikan satu tempat di babak 8 besar dengan tanpa terkalahkan.

Persib memulai perjalanannya di Piala Menpora dengan bermain imbang 1-1 saat bersua Bali United.

Selanjutnya, Maung Bandung mengandaskan perlawanan Persita Tangerang (3-1) dan Persiraja Banda Aceh (2-1).

Melalui hasil tersebut, Persib bertengger di puncak klasemen Grup D dengan tujuh poin. Dengan begitu, Persib pun lolos ke perempat final dengan status juara Grup D.

Dalam perebutan tiket semifinal, Persib dijadwalkan bentrok dengan Persebaya Surabaya.

Winger Persib, Febri Hariyadi mengatakan, Persib bertekad mempertahankan performa positifnya di Piala Menpora saat berhadapan dengan Persebaya di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (11/4/2021).

"Kami bertekad melanjutkan tren positif dari fase grup ke babak 8 besar. Mudah-mudahan kami bisa melanjutkan itu di 8 besar ini," kata Febri dalam sesi konferensi pers jelang laga, Sabtu (10/4/2021).

Baca juga: Perempat Final Piala Menpora Persib vs Persebaya, Maung Bandung Ogah Adu Penalti!

Febri menyadari, bukan hal mudah bagi Persib mengalahkan Persebaya. Pasalnya, meski Bajul Ijo hanya mengandalkan pemain lokal skuadnya, kekuatan mereka tidak bisa dipandang sebelah mata.

Menurut Febri, skuad Persebaya dihuni para pemain lokal berkualitas.

Apalagi, rata-rata pemain mereka berstatus sebagai pilar timnas Indonesia u-19 dan u-22. Karena itu, Persib wajib waspada dengan motivasi dan semangat juang para pemain Persebaya di laga nanti.

"Ya mereka dihuni pemain lokal yang bagus dan mereka juga daya juangnya tinggi jadi kita harus waspadai itu tentunya," ucap Febri.

"Tentunya juga ini tidak mudah untuk melakukan pertandingan besok. Tetapi kami akan berjuang untuk memenangkan pertandingan dan bisa semangat lebih tinggi dari lawan," imbuh dia.

Febri menegaskan, dirinya dalam kondisi bugar untuk bertanding, meski rombongan tim Persib baru tiba di Sleman pada Jumat (9/4/2021) setelah menempuh perjalanan darat selama 10 jam dari Bandung.

"Sangat kondisi baik, mudah-mudahan saya juga bisa mengatasi itu di pertandingan besok. Mudah-mudahan kita bisa memberikan yang terbaik di 8 besar dan lolos ke semifinal," tegas pemain yang akrab disapa Bow itu.

 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com