Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Persib Bidik Satu Tempat di Semifinal Piala Menpora 2021

Kompas.com - 07/04/2021, 18:40 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung membidik satu tempat di babak semifinal Piala Menpora 2021.

Alasan utama klub berjulukan Maung Bandung itu ingin lolos ke semifinal adalah agar bisa melakoni lebih banyak pertandingan kompetitif pada masa pramusim menuju Liga 1 2021.

Pelatih Persib Robert Rene Alberts mengatakan, pertandingan kompetitif dibutuhkan untuk mengembalikan ritme dan mental bertanding para pemainnya.

Sebab, sudah satu tahun para pemain tidak tampil di ajang kompetitif lantaran dihentikannya kompetisi Liga 1 2020 karena pandemi virus corona.

Penghentian kompetisi selama setahun tentu tidak hanya berpengaruh pada penurunan kondisi fisik pemain. Lebih dari itu, juga memengaruhi penurunan sentuhan, ritme, dan mental bertanding mereka.

Baca juga: Persela Vs Persik, Drama 4 Gol dan 2 Kartu Merah Warnai Hasil Laga

"Target kami lolos adalah ingin terus bermain. Itu artinya, kami lolos ke perempat final dan ingin terus lolos ke babak berikutnya," kata Alberts di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Rabu (07/04/2021).

"Ini agar pemain bisa kembali ke ritme bermainnya, membentuk mental bertanding. Jadi, itu bagian yang pentingnya," kata dia.

Kesempatan terbaik Persib untuk memainkan laga kompetitif sebanyak mungkin di masa pramusim 2021 memang hanya ada di Piala Menpora.

Sebab, dalam situasi pandemi virus corona seperti saat ini, tidak banyak pilihan yang dimiliki Persib untuk mematangkan persiapan menghadapi kompetisi resmi.

Bila mereka tersingkir lebih cepat dari turnamen Piala Menpora 2021, Persib akan kesulitan mencari lawan uji tanding selevel.

Maung Bandung juga tidak bisa pergi ke luar negeri untuk menjalani pemusatan latihan dan menggelar sejumlah uji tanding.

Baca juga: Produktif di Piala Menpora 2021, Persib Kompak dengan Persija

Oleh karena itu, Persib semaksimal mungkin harus bisa memanfaatkan keikutsertaan mereka di Piala Menpora sebagai ajang persiapan menghadapi Liga 1 2021.

"Ketika bisa lolos ke semifinal, kami mendapat garansi untuk memainkan tiga laga lainnya dan paling banyak bisa bermain di empat laga. Jadi, kami membidik bagaimana bisa bermain sebanyak mungkin," kata Alberts.

Meski tidak berniat untuk menjadi juara, ekspektasi Bobotoh kepada Persib menjuarai turnamen Piala Menpora 2021 mulai tinggi.

Alberts tidak masalah dengan ekspektasi tinggi suporter. Menurut dia, itu adalah hal yang positif untuk menambah motivasi bertanding para pemain di lapangan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Timnas Indonesia
Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Liga Indonesia
Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Liga Champions
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Australia Pukul 20.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Australia Pukul 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Larangan STY demi Poin Perdana

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Larangan STY demi Poin Perdana

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ancaman Olyroos ke Gawang Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ancaman Olyroos ke Gawang Garuda

Timnas Indonesia
Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas Indonesia
Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Badminton
Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com