KOMPAS.com - Pelatih Paris Saint-Germain (PSG) Mauricio Pochettino buka suara terkait dua penyerangnya, Neymar dan Kylian Mbappe, jelang laga melawan Bayern Muenchen di Liga Champions 2020-2021.
Pertandingan Bayern vs PSG pada perempat final Liga Champions itu akan digelar di Allianz Arena, Muenchen, pada Rabu (7/4/2021) atau Kamis dini hari WIB.
Menghadapi laga tersebut, pelatih PSG Pochettino mengatakan bahwa duel itu bukan hanya soal Neymar dan Mbappe semata.
"Orang-orang banyak bicara soal Neymar dan Mbappe, tetapi 11 pemain yang saya pilih akan dipercaya untuk melakukan hal yang dibutuhkan agar kami menang," tutur Pochettino dikutip dari situs resmi UEFA.
Baca juga: Prediksi Line Up Bayern Vs PSG, Tak Ada Lewandowski Lawan Neymar dkk
Pochettino pun menilai laga melawan Bayern pada kali ini berbeda dengan pertemuan terakhir kedua tim pada final Liga Champions musim lalu.
Saat itu, PSG takluk dari Bayern dengan skor 0-1 sehingga gagal mengangkat trofi "Si Kuping Besar".
"Musim lalu adalah final. Ini berbeda. Ini bukan tentang balas dendam, melainkan soal tantangan, selalu tantangan untuk mengalahkan tim sekuat Bayern," ucapnya.
Mantan pelatih Tottenham itu pun mengatakan timnya menghormati Bayern.
Namun, PSG tak takut untuk tetap membidik kemenangan di kandang lawan.
"Kami menghormati Bayern, tetapi kami percaya pada kemampuan kami dan datang untuk menang," ucap pelatih asal Argentina itu.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan