KOMPAS.com - Pelatih Inter Milan Antonio Conte tak bisa menyembunyikan senyum saat diminta tanggapan soal peluang timnya meraih scudetto alias juara Serie A Liga Italia musim ini.
Inter Milan baru saja kembali meraih kemenangan di markas Bologna pada lanjutan Liga Italia 2020-2021, Minggu (4/4/2021) dini hari WIB.
Laga Bologna vs Inter Milan berakhir dengan skor 0-1 untuk kemenangan Inter Milan.
Striker Romelu Lukaku menjadi pahlawan kemenangan Inter atas Bologna via golnya pada menit ke-31.
Baca juga: Hasil Bologna Vs Inter Milan - Lukaku Bawa Nerazzurri Makin Nyaman di Puncak
Hasil itu pun membawa Nerazzurri, julukan Inter, kokoh di puncak klasemen Liga Italia dengan 68 poin.
Pasukan Antonio Conte unggul delapan angka atas AC Milan yang menghuni urutan kedua dengan catatan 60 poin.
Inter Milan pun masih menyimpan satu laga "tabungan" dengan melawan Sassuolo yang dijadawalkan akan berlangsung pada Rabu (7/4/2021).
Selain itu, raihan tiga angka atas Bologna tersebut merupakan kemenangan kesembilan Inter Milan di Liga Italia secara beruntun.
Tak ayal, Antonio Conte pun terlihat semringah, tak bisa menyembunyikan senyum soal peluang Inter meraih scudetto.
"Akan luar biasa untuk mengakhiri musim yang tidak mudah bagi siapa pun dengan menobatkannya dengan raihan trofi," ucap Conte, dikutip dari Football Italia.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan