Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Luksemburg Vs Portugal, Ronaldo Dekati Rekor Gol Legenda Iran

Kompas.com - 31/03/2021, 04:22 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber Squawka

KOMPAS.com - Cristiano Ronaldo mendekati rekor gol milik legenda Iran, Ali Daei, saat membantu tim nasional Pertugal menang atas Luksemburg pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa.

Laga Luksemburg vs Portugal itu telah berlangsung di Stadion Josy-Barthel pada Rabu (31/3/2021) dini hari WIB.

Hasilnya, Portugal selaku tim tamu berhasil mengalahkan tuan rumah Luksemburg dengan skor 3-1. Salah satu gol untuk Portugal dicetak oleh Cristiano Ronaldo pada menit ke-50.

Adapun dua gol lainnya dibukukan oleh Diogo Jota (45+2) dan Joao Palhinha (80').

Baca juga: Ronaldo Sebenarnya Pasti Ingin Lempar Ban Kapten ke Wajah Wasit

Sementara itu, gol semata wayang untuk Luksemburg tercipta melalui aksi Gerson Rodrigues pada menit ke-30.

Berkat kemenangan ini, Portugal untuk sementara menempati puncak klasemen Grup A Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa.

Mereka sudah mengoleksi tujuh poin dari hasil dua kemenangan dan satu kali imbang.

Cristiano Ronaldo dkk memiliki raihan poin serupa dengan pesaing terdekatnya, Kroasia.

Baca juga: Bek Serbia: Bola Sepakan Cristiano Ronaldo Tidak Masuk ke Dalam Gawang

Namun, Portugal berhak menempati puncak klasemen Grup A karena unggul selisih gol.

Khusus bagi Cristiano Ronaldo, sumbangan satu gol ke gawang Luksemburg sekaligus menambah pundi-pundi golnya untuk timnas Portugal.

Melansir Squawka, Ronaldo kini telah mengoleksi 103 gol bersama timnas Portugal, dan semakin mendekati raihan gol milik legenda Iran, Ali Daei.

Ali Daei tercatat mengoleksi 109 gol selama bermain untuk timnas Iran.

Baca juga: Nama Keberuntungan yang Menyatukan Ronaldo, CR7, dan Ronaldinho

Artinya, Ronaldo tinggal membutuhkan enam gol lagi untuk menyamai rekor gol milik Ali Daei.

Susunan pemain Luksemburg vs Portugal:

Luksemburg (4-4-2): 1-Moris (GK); 17-Pinto (22-Marvin Martins 66'), 7-Gerson, 2-Chanot, 18-Jans; 15-Olivier Thill (21-Sebastian Thil 58'), 16-Barreiro, 8-Martins Pereira, 11-Vincent Thill (14-Deville 59'); 9-Sinani, 10-Rodrigues.

Pelatih: Luc Holtz.

Portugal (4-2-3-1): 12-Lopes (GK); 20-Cancelo, 6-Fonte, 4-Dias, 5-Mendes; 18-Neves (14-Oliveira 89'), 16-Sanches; 10-Silva (11-Palhinha 68'), 21-Felix (19-Neto 41'), 17-Jota (15-Rafa Silva 68'); 7-Ronaldo.

Pelatih: Fernando Santos.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com