Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Menpora, Bali United Waspadai Torres Milik Persiraja Banda Aceh

Kompas.com - 29/03/2021, 08:40 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

SLEMAN, KOMPAS.com - Penampilan apik Assanur "Torres" Rijal bersama Persiraja Banda Aceh di pertandingan pertama Grup D ikut menyita perhatian pelatih Bali United, Stefano Cugurra.

Dia mengungkapkan punya rencana khusus untuk Assanur Rijal dan kawan-kawan di laga kedua.

Seperti diketahui, Assanur Torres Rijal sukses mencuri perhatian setelah berhasil menjadi bintang kemenangan 3-1 Persiraja Banda Aceh atas Persita Tangerang.

Penyerang berusia 25 tahun tersebut menjadi yang pertama mencetak hattrick selama gelaran Piala Menpora. Uniknya lagi, dia berhasil membukukan gol dari dua heading dan satu tembakan.

Kualitas putra daerah Aceh tersebut mendapatkan pengakuan langsung dari mantan pelatih Persija Jakarta yang sekarang membesut Bali United, Stefano Cugurra.

Baca juga: Ujaran Kebencian pada Laga Persib Vs Bali United Terbukti Hoax, Netizen Diminta Tak Gaduh

"Ya Persiraja punya pemain yang bagus dan berkualitas. Mereka juga punya satu pemain yang baru saja mencatat hattrick kemarin," kata pelatih yang biasa disapa Teco itu.

Moncernya penampilan Assanur Rijal sekaligus menjadi tanda bahwa Persiraja Banda Aceh punya kemampuan serang yang tidak sepele, khususnya serangan balik.

Racikan pelatih Hendri Susilo terbukti mematikan saat melawan Persita Persita Tangerang sebelumnya.

Tak mau kecolongan, Stefano Cugurra pun mewanti-wanti untuk mengantisipasi serangan balik. Satu kesalahan saja bisa berakibat hilangnya peluang mereka untuk lolos.

Baca juga: Jadwal Piala Menpora Hari Ini, Persita Vs Persib Bandung

"Kami harus konsentrasi, di belakang kami juga harus punya organisasi untuk bertahan supaya tidak kebobolan lawan Persiraja besok," ujar pelatih yang berhasil dua kali juara Liga 1 itu.

Di sisi lain, untuk menjaga asa lolos ke babak selanjutnya, Bali United minimal harus bisa mencuri poin di pertandingan yang dihelat di Stadion Maguwoharjo Sleman, Senin (29/03/2021) sore.

Namun, kemenangan menjadi wajib supaya langkah mereka semakin ringan di pertandingan terakhir.

Menanggapi kemungkinan untuk lolos, Stefano Cugurra tidak mau terlalu sesumbar.

Dia hanya berharap pemain bisa memberikan yang terbaik pada pertandingan nanti.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Piala Menpora 2021, Persebaya Kuasai Grup C

"Mudah-mudahan kami bisa menang di pertandingan besok," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com