Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Menpora 2021 - Kiper MU Pakai Rompi, Jadi Bahan Lawakan Warganet

Kompas.com - 23/03/2021, 17:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Ada pemandangan unik pada laga Madura United vs PS Sleman di Grup C Piala Menpora 2021, Selasa (23/3/2021) sore WIB.

Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung itu, kiper Madura United (MU), Muhammad Ridho memakai rompi berwarna merah muda.

Ridho menggunakan rompi karena jersey yang dipakainya berwarna hijau atau sama dengan yang dikenakan para pemain PSS.

Penampilan berbeda Ridho dalam laga MU vs PSS itu pun menjadi bahan perbincangan warganet di media sosial, utamanya Twitter.

Baca juga: Hasil Madura United Vs PS Sleman, Laskar Sape Kerrab Menang Comeback

Mayoritas dari mereka menanggapi penampilan kiper 28 tahun itu dengan konten atau kalimat jenaka.

Bahkan, ada salah satu warganet yang berinisiatif menggalang dana untuk membelikan Ridho jersey kiper baru.

Namun, jersey hijau dengan balutan rompi hanya dipakai Ridho selama babak pertama saja.

Selepas turun minum, penjaga gawang asal Pekalongan itu memakai baju warna kuning hingga akhir pertandingan.

Adapun laga MU vs PSS berakhir dengan skor 2-1 untuk keunggulan Laskar Sape Kerrab.

Madura United menang dengan cara comeback setelah tertinggal 0-1 pada paruh pertama.

Gol pembuka Super Elang Jawa dicetak oleh Irfan Jaya melalui tendangan bebas langsung pada menit ke-19.

Baca juga: Kiat 3 Pemain Senior Madura United Hadapi Tantangan Pandemi

Madura United berhasil membalas dua gol yang semuanya tercipta pada babak kedua.

Dua gol kemenangan Madura United dicetak Kevy Saheran pada menit ke-67 dan Jaimerson Xavier (87').

Kemenangan ini membuat Madura United memuncaki klasemen Grup C Piala Menpora 2021 dengan koleksi tiga poin.

Sementara itu, PSS terdampar di dasar klasemen alias peringkat lima tanpa poin sepeser pun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com