Hingga menit ke-18, timnas U23 Indonesia memiliki tiga peluang lewat satu tendangan bebas dan dua kali sepak pojok yang semuanya dieksekusi Evan Dimas.
Sayang, ketiga peluang tersebut belum mampu membuka keunggulan skuad Garuda Muda.
Baca juga: Di Balik Gol M Rafli untuk Timnas U22 Indonesia, Ada Janji kepada Syamsir Alam
Bali United terus menekan timnas U23 Indonesia. Tim berjulukan Serdadu Tridadu itu bahkan dua kali mengancam gawang Garuda Muda pada menit ke-29 dan 30.
Muhammad Rahmat melancarkan tendangan dari luar kotak penalti yang melambung tipis di atas gawang.
Satu menit kemudian, giliran Diego Asiss yang melepaskan tembakan, tetapi bola dengan mudah masuk ke dalam pelukan Aqil Savik.
Timnas U23 Indonesia akhirnya memecah kebuntuan pada menit ke-35.
Gol diawali dari serangan balik cepat timnas U23 Indonesia. Osvaldo Haay dari sisi kanan penyerangan mengirimkan bola ke Kushedya Hari Yudo yang berada di tengah kotak penalti.
Kushedya Hari Yudo sukses memenangi duel udara dan bola sukses bersarang di gol Bali United. Keunggulan 1-0 untuk timnas U23 Indonesia.
Pada menit ke-43, Evan Dimas mengoper bola ke arah Yakob Sayuri yang berada dalam posisi ideal di dekat gawang Bali United.
Namun, umpan cantik Evan Dimas gagal diselesaikan dengan sempurna oleh Yakob Sayuri.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.