Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Fulham Vs Tottenham, Drama VAR Selamatkan Pasukan Mourinho

Kompas.com - 05/03/2021, 03:14 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tottenham Hotspur berhasil menang atas Fulham pada laga pekan ke-33 Liga Inggris yang dimainkan lebih cepat, Jumat (5/3/2021) dini hari WIB.

Spurs menang 1-0 atas Fulham pada laga yang berlangsung di Craven Cottage.

Kemenangan pasukan Jose Mourinho lahir berkat gol Dele Alli, yang memulai laga Premier League pertamanya sejak pekan pertama musim, pada menit ke-19.

Tadinya, gol tersebut dinyatakan atas nama Alli tetapi gol dinyatakan sebagai bunuh diri karena ada sentuhan bek Fulham, Tosin Adarabioyo. 

Baca juga: Crystal Palace Vs Man United - Imbang Lagi, MU Makin Berat Kejar Man City

Fulham sebenarnya sempat menyamakan kedudukan pada babak kedua.

Namun, gol Josh Maja dianulir setelah VAR menyatakan bola terlebih dulu mengenai tangan gelandang Fulham, Mario Lemina, dalam proses terjadinya gol.

Hasil ini membuat Spurs memutus tren negatif setelah menderita kekalahan dalam dua laga terakhir di Premier League.

Harry Kane dkk naik satu tingkat ke posisi kedelapan dengan 42 poin dari 26 laga.

Sementara itu, tim tuan rumah masih tertahan di zona degradasi, tepat di posisi 18 dengan 23 poin.

Jalannya pertandingan

Fulham dan Tottenham langsung menunjukkan permainan terbuka sejak awal babak pertama.

Namun, Spurs lebih menonjol dengan peluang-peluang yang sering membahayakan gawang Fulham yang dijaga Alphonse Areola

Peluang tim bejuluk The Lilywhites itu hadir pada menit ke-10. Gareth Bale melakukan tembakan jarak dekat, tetapi masih mampu ditepis Areola.

Baca juga: Klasemen Liga Inggris - Man City Perkasa, Unggul 14 Poin atas Man United

Bola liar kemudian disabar Tanguy Ndombele dan lagi-lagi ditahan Areola.

Namun, kedua peluang tersebut tidak sah karena Bale sejak awal terperangkap offside.

Pada menit ke-18, Spurs memberikan ancaman lagi kepada The Cottagers, julukan Fulham.

Adalah sang kapten Harry Kane yang kali ini membuat peluang seusai menerima crossing Heung Son-min dari sisi kiri.

Sayang, tandukannya di depan gawang Fulham dan tanpa pengawalan masih begitu lemah sehingga berhasil diamankan Areola dengan sempurna.

Baca juga: Liverpool Vs Chelsea, Klopp Ungkap Dilema Soal Fabinho

Peluang tersebut bak sinyal bahaya tersendiri bagi Fulham. Pasalnya, satu menit berselang Spurs sukses membuka skor.

Gol Spurs tercipta usai melakukan skema serangan balik. Bola dikuasai Dele Alli kemudian dioper ke sisi kiri yang diisi Son.

Son kemudian melakukan penetrasi ke dalam kotak penalti dan mengrimkan umpan mendatar yang berhasil disontek Alli.

Bola pun menggetarkan gawang Fulham. Alli awalnya dinyatakan sebagai pencetak gol tersebut.

Baca juga: Kontrak Lloris Bakal Habis, Spurs Mulai Lirik Kiper Burnley

Akan tetapi, Premier League akhirnya memastikan gol tersebut sebagai gol bunuh diri bek kubu tuan rumah, Tosin Adarabioyo, setelah arah bola berbelok karena mengenai eks pemain Manchester City tersebut.

Di sisi lain, Fulham yang sempat tancap gas pada awal babak pertama semakin kesulitan membuat peluang emas.

Alhasil, pasukan Scott Parker itu tak mampu mencetak satu pun tembakan on target pada babak pertama.

Sementara itu, Spurs juga tak punya peluang berarti lagi sehingga skor 1-0 bertahan pada babak pertama.

Baca juga: Bek Buangan Chelsea Bakal Dipermanenkan AC Milan

Laga berlanjut, Fulham mulai menjukkan agresif pada awal babak kedua.

Alhasil, mereka pun mampu membuat dua peluang emas dalam tempo padae menit ke-51.

Peluang yang melahirkan shot on target perdana untuk The Cottagers diciptakan oleh Joachim Andersen usai menerima umpan sepakan bebas dadri Mario Lemina.

Bola kemudian berhasil ditanduk Andersen dengan terukur ke gawang Spurs.

Baca juga: Kata Fred soal Man United Garang di Tandang, tetapi Memble di Kandang

Sayang, peluang tersebut berhasil dimentahkan oleh Hugo Lloris, begitu juga sundulan Adarabioyo dari skema sepak pojok tak lama setelahnya.

Terus menekan, akhirnya Fulham berhasil mencetak gol. Adalah Josh Maja yang sukses menjebol gawang Hugo Lloris pada menit ke-62.

Proses gol tercipta seusai Davinson Sanchez menyapu bola dengan tak sempurna dan si kulit bundar membentur Lemina.

Bola jatuh ke kaki Maja yang mampu menciptakan ruang dan melesakkan tembakan kaki kiri yang menaklukkan Lloris.

Baca juga: Bukti Sahih Badai Cedera Berdampak Parah bagi Liverpool di Liga Inggris

Sayang, gol tersebut tidak disahkan wasit karena Lemina tertangkap VAR melakukan handsball sebelum bola jatuh ke kaki Maja.

Padahal, tangan sang gelandang berada persis di samping tubuhnya dan bola ditendang kencang ke arah sang pemain.

Namun, Laws of the Game dengan tegas menjelaskan bahwa handsball akan terjadi apabila bola mengenai tangan pemain menyerang dalam proses terjadinya gol terlepas dari adanya faktor sengaja atau tidak.

Keunggulan 1-0 Spurs masih bertahan.

Fulham terus melancarkan dominasinya pada babak kedua dengan beberapa peluang berbahaya. 

Di sisi lain, Tottenham cenderung bermain mendalam dan cenderung menunggu.

Peluang pada baba kedua akhirnya dilahirkan The Lilywhites melalui Harry Kane setelah menerima terobosan Erik Lamela, menit ke-83.

Namun, sepakan jarak dekatnya dapat dimentalkan oleh Areola sehingga skor masih 1-0.

Hingga akhir pertandingan Fulham terus mendominasi. Akan tetapi, tak ada gol yang tercipta sehingga mereka kalah di kandang sendiri.

Spurs menang 1-0 dan naik ke posisi delapan klasemen sementara Liga Inggris dengan 42 poin.

FULHAM vs TOTTENHAM 0-1 (Adarabioyo bd19')

Fulham (4-5-1): 1-Areola; 34-Aina, 5-Andersen, 16-Adarabioyo, 33-Robinson (75'); 21-Reed, 18-Lemina, 17-Cavaleiro (9-Mitrovic 71'), 19-Lookman, 15-Loftus-Cheek (29-Anguissa 64'), 27-Maja.

Cadangan: 31-Ramirez; 2-Tete, 13-Ream, 14-Reid, 25-Onomah, 30-Kongolo.

Pelatih: Scott Parker (ING).

TOTTENHAM (4-5-1): 1-Lloris; 2-Doherty, 6-Sanchez, 4-Alderweireld, 33-Davies; 28-Ndombele (11-Lamela 75'), 5-Hojbjerg, 9-Bale (27-Moura 65'), 20-Alli (17-Sissoko 67'), 7-Son; 10-Kane.

Cadangan: 12-Hart; 3-Reguilon, 8-Winks, 15-Dier, 25-Tanganga, 45-Vinicius.

Pelatih: Jose Mourinho (POR).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com