Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barcelona Vs Sevilla - Agregat 2-2 Bawa Laga Berlanjut ke Babak Tambahan

Kompas.com - 04/03/2021, 05:08 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Laga Barcelona vs Sevilla pada leg kedua semifinal Copa del Rey berlanjut pada babak tambahan alias perpanjangan waktu.

Laga Barcelona vs Sevilla berlangsung di Stadion Camp Nou pada Rabu (3/3/2021) atau Kamis dini hari WIB.

Barcelona "dituntut" untuk menang setidaknya dengan keunggulan 3-0 untuk bisa melaju ke partai puncak Copa del Rey 2021.

Hal itu didasari karena pada leg pertama, Lionel Messi dkk kalah 0-2 saat bermain di kandang Sevilla, Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Rabu (10/2/2021).

Kini, pada leg kedua, Barcelona tengah unggul 2-0 pada waktu normal via gol Ousmane Dembele pada menit ke-12 dan Gerard Pique pada menit 90+4.

Hasil itu pun membuat laga berlanjut ke babak tambahan usai skor 2-0 bertahan hingga waktu normal usai.

Agregat antara Barcelona dan Sevilla kini sama kuat 2-2.

Baca juga: Barcelona Vs Sevilla, Koeman Ingin Para Pemain Abaikan Kasus Barcagate

Pada babak pertama, Barcelona punya "bekal" cukup baik pada laga leg kedua ini setelah bisa unggul di bawah menit ke-15 via Dembele.

Pemain asal Perancis itu bisa merobek gawang Sevilla via tendangan kaki kanan pada menit ke-12.

Untuk Dembele, dia telah mencetak dua gol dalam dua penampilan terakhirnya untuk Barcelona di semua kompetisi.

Kian percaya diri, Barcelona berupaya untuk menambah gol dan bisa menyamakan selisih agregat.

Namun, upaya Lionel Messi dkk kerap gagal karena terhalang tembok pertahanan Sevilla.

Babak pertama usai dengan skor 1-0 untuk Barcelona.

Baca juga: Barcelona Vs Sevilla, Koeman Masih Percaya Ada Keajaiban

Pada babak kedua, tepatnya pada menit ke-73, Sevilla mendapatkan penalti setelah Lucas Ocampos dilanggar oleh Óscar Mingueza (Barcelona) di dalam kotak 12 pas.

Namun, eksekusi penalti Ocampos bisa digagalkan kiper Barcelona, Marc Andre ter Stegen.

Setelah itu, sekitar menit ke-90, Sevilla harus bermain dengan 10 orang setelah Fernando mendapat kartu kuning kedua.

Tak lama kemudian, Barcelona bisa unggul 2-0 sekaligus menyamakan agregat 2-2 via gol dari Gerard Pique yang memanfaatkan umpan Antoine Griezmann.

Waktu normal berakhir, laga pun berlanjut ke babak tambahan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Liga Inggris
Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com