Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Miftah Anwar Sani Berangkat Hari Ini, Satu Lagi Pemain Indonesia Merantau ke Eropa

Kompas.com - 27/02/2021, 13:33 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Bek asal Salatiga, Miftah Anwar Sani, bertolak ke Eropa pada hari ini, Sabtu (27/2/2021), untuk bergabung dengan klub asal Bosnia-Herzegovina, FK Sloboda Tuzla.

Hal ini dikonfirmasi langsung oleh sang agen pemain, Aggy Eka Ressy.

Diketahui, Miftah telah resmi direkrut tim kasta tertinggi Liga Bosnia, FK Sloboda Tuzla, setelah sang agen pemain mengumumkan proses transfer di Kedutaan Besar Bosnia-Herzegovina di Jakarta pada Selasa (16/2/2021).

Eks pemain Persita Tangerang itu akan dikontrak FK Sloboda Tuzla hingga Juni 2021.

Baca juga: Miftah Anwar Sani Tak Menyangka Bisa Direkrut oleh Klub Bosnia

Setelah itu, baik Aggy maupun Miftah belum memberi tahu tanggal keberangkatan pemain 25 tahun itu ke Eropa karena masih harus menyelesaikan sejumlah dokumen yang belum rampung.

Namun, setelah 10 hari berlalu, tanggal keberangkatan Miftah ke Bosnia terkuak.

Kepada Bolasport.com, sang agen pemain mengatakan bahwa Miftah akan terbang ke Eropa hari ini, Sabtu (27/2/2021).

Perjalanan akan memakan waktu sekitar 21 jam 40 menit, sehingga Miftah diperkirakan sampai di Bosnia-Herzegovina pada Minggu (28/2/2021).

"Iya benar (Miftah berangkat hari ini). Tidak ada karantina, langsung beraktivitas," ungkap Aggy saat dihubungi Bolasport.com, Jumat (26/2/2021).

Baca juga: Cerita Miftah Dilirik Klub Bosnia, Mirip dengan Kisah Messi

Aggy menjelaskan bahwa sesampainya di sana, Miftah tidak perlu menjalani karantina mandiri.

Sebab, pihak pemerintah Bosnia memang tidak menerapkan aturan wajib karantina bagi warga negara asing yang masuk ke negaranya.

Hal tersebut membuat Miftah bisa langsung ikut dalam latihan tim.

Di sisi lain, Miftah sendiri langsung disambut dengan tiga agenda laga dalam lanjutan Liga Bosnia-Herzegovina bersama FK Sloboda Tuzla.

Terdekat, tim berjulukan The Red and Black itu akan bermain pada hari kedatangan Miftah, Minggu (28/2/2021) melawan Sloga Slimin Han.

Baca juga: Dua Tim Peserta Liga 1 Jadi Lawan Uji Coba Timnas U22 Indonesia

Kemudian pada 7 Maret melawan FK Olimpic dan 13 Maret melawan Velez.

Ketika ditanya tentang peluang Miftah bermain, Aggy menegaskan bahwa semua keputusan berada di tangan pelatih.

"Kalau itu (peluang debut Miftah) tergantung keputusan pelatih di sana dan seberapa besar Miftah bekerja keras," tukas Aggy.

Adapun, Miftah Anwar Sani menyusul Amiruddin Bagus Kahfi, Egy Maulana Vikri, Brylian Aldama, dan Witan Sulaeman, yang lebih dulu berkarier di Eropa. (Hugo Hardianto Wijaya)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com