Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Tim Peserta Liga 1 Jadi Lawan Uji Coba Timnas U22 Indonesia

Kompas.com - 25/02/2021, 08:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, mengungkapkan dua tim profesional yang akan menjadi lawan uji coba timnas U22 Indonesia.

Timnas U22 Indoesia masih menjalani pemusatan latihan atau TC yang telah berlangsung sejak 8 Februari 2021.

Agenda TC kali ini digelar sebagai persiapan timnas U22 Indonesia menghadapi SEA Games 2021 yang dijadwalkan berlangsung di Hanoi, Vietnam, 21 November-2 Desember mendatang.

Adapun pemusatan latihan timnas U22 Indonesia akan berakhir pada Minggu (28/2/2021) nanti.

Baca juga: Curhat Pemain Persija Setelah Sepekan Digembleng Shin Tae-yong di Timnas U22 Indonesia

Kendati demikian, para pemain tidak langsung dikembalikan ke klub masing-masing setelah TC selesai.

Melansir situs resmi PSSI, timnas U22 Indonesia direncanakan bakal menjalani dua laga uji coba pada awal Maret 2021.

Indra Sjafri mengungkapkan bahwa lawan timnas U22 Indonesia adalah tim-tim peserta Liga 1, yakni Bali United dan Bhayangkara FC.

Uji coba melawan Bhayangkara FC bakal berlangsung 3 Maret 2021, sedangkan duel kontra Bali United dijadwalkan digelar 5 Maret mendatang.

"Dua laga uji coba itu akan dipertandingkan di Jakarta," ujar Indra Sjafri.

Sebelum melakukan pertandingan uji coba, timnas U22 Indonesia saat ini terus meningkatkan fisik dan performa.

Hal itu disampaikan langsung oleh pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Baca juga: Shin Tae-yong Konfirmasi Sejumlah Pemain Indonesia Cedera Selama TC di Jakarta, Efek Kurangnya Kompetisi?

"Fisik pemain menjadi titik perhatian. Kompetisi yang tidak jalan membuat fisik mereka melempem," ujar juru taktik asal Korea Selatan ini.

"Setelah fisik kembali, tentu laga uji coba menjadi hal yang penting," tuturnya melanjutkan.

Adapun setelah melakoni dua laga uji coba melawan Bali United dan Bhayangkara FC, para pemain timnas U22 Indonesia akan pulang ke klub masing-masing.

Selanjutnya, mereka akan mempersiapkan diri menghadapi event Piala Menpora yang rencananya berlangsung mulai 20 Maret hingga 25 April 2021.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber PSSI
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com