KOMPAS.com - Laga Chelsea vs Atletico Madrid pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2020-2021, Rabu (24/2/2021) dini hari WIB, telah berakhir.
Hasilnya, Chelsea menang tipis 1-0 atas Atletico dalam laga yang berlangsung di Arena Nationala, Bucharest, itu.
Stadion tersebut dinyatakan sebagai kandang Atletico karena Pemerintah Spanyol melarang pendatang masuk terkait kebijakan pandemi virus corona.
Baca juga: Hasil Atletico Vs Chelsea - Gol Salto Giroud Bekuk Rojiblancos
Sementara itu, The Blues menang berkat gol salto Olivier Giroud pada menit ke-68.
Pasukan Thomas Tuchel itu mampu mecetak satu gol seusai lima kali percobaan tepat sasaran, berbanding nol shot on target yang diraih Atletico.
Los Rojiblancos tak mampu menciptakan peluang emas karena cenderung bermain menunggu dan selalu gagal memanfaatkan counter attack.
Baca juga: VIDEO - Gol Salto Giroud Menangkan Chelsea Atas Atletico Madrid
Berdasarkan agresivitas tersebut, terlihat bahwa Chelsea menguasai jalannya pertandingan.
Tak heran mayoritas pemain tim asuhan Thomas Tuchel itu mendapat nilai yang cukup tinggi pada laga ini.
Melansir dari media lokal, Football London, berikut rating pemain Chelsea vs Atletico Madrid.
Edouard Mendy - 6
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan