Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kurniawan Dwi Yulianto Punya 2 Alasan Kuat Rekrut Saddil ke Sabah FA

Kompas.com - 19/02/2021, 14:20 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Sabah FA, Kurniawan Dwi Yulianto, punya dua alasan kuat untuk merekrut Saddil Ramdani ke tim Liga Malaysia tersebut.

Saddil Ramdani telah diresmikan sebagai pemain anyar Sabah FA melalui akun Twitter klub, Kamis (18/2/2201) malam WIB.

Pemain berusia 22 tahun itu direkrut setelah kontraknya bersama Bhayangkara Solo FC berakhir pada akhir Februari ini.

Diketahui bahwa Kurniawan Dwi Yulianto sudah lama terpincut dengan talenta Saddil.

Lebih rinci, ada dua alasan utama yang membuat legenda Timnas Indonesia itu pada akhirnya memboyong Saddil ke Sabah FA.

Baca juga: Resmi Gabung Klub Malaysia, Saddil Ramdani Jadi Anak Asuh Eks Timnas Indonesia

Ia menilai Saddil punya kualitas bagus dan tipikal permainannya cocok dengan strategi klub asal Liga Malaysia itu.

"Kenapa kami ambil Saddil? Pertama saya tahu kualitas dia. Kedua, cara bermain dia juga sesuai dengan game plan tim," ujar Kurniawan Dwi kepada KOMPAS.com, Jumat (19/2/2021) pagi WIB.

"Kemudian, saya juga berharap, Saddil ini kan masih muda, ada orang yang bilang ini attitude-nya segala macam lah."

"Akan tetapi buat saya, selama berkerja sama di SEA Games, dia adalah anak yang baik," kata Kurniawan yang pernah menjadi staf pelatih timnas Indonesia pada 2018-2019.

"Saya juga bilang kepada dia, ini adalah kesempatan untuk menunjukkan kemampuannya."

Baca juga: Selain Saddil Ramdani, Sabah FC Sempat Bidik Bintang Persib Bandung

Terpesona dengan kemampuan Saddil Ramdani, Kurniawan Dwi Yulianto mengaku telah membidik sang pemain sejak tahun lalu.

Namun, Kurniawan pun akhirnya melepas Saddil karena saat itu sang pemain sayap punya rencana bermain ke Eropa.

"Sebenarnya saya mau Saddil dari tahun lalu," ungkap sang legenda.

"Akan tetapi, tahun lalu dia mau ke Eropa walau kami sudah deal, akhirnya kami lepas karena saya harap dia bisa ke Eropa," tutur Kurniawan menjelaskan.

Baca juga: Saddil Ramdani: Latihan dengan Shin Tae-yong Tak Terlalu Berat

Kini, Saddi Ramdani telah resmi menjadi bagian dari Sabah FA.

Kurniawan pun mengaku semua elemen di tim berjulukan Rhinos itu tak sabar menunggu kehadiran Saddil di Malaysia.

"Alhamdulillah semua di tim ini sudah menantikan kedatangannya baik dari pemain maupun manajemen," ungkap Kurniawan

"Jadi, semoga Saddil bisa membaur dengan para pemain dan kebetulan juga di Sabah ini banyak orang dari Indonesia."

"Mereka juga ingin segera lihat Saddil dan mohon doanya agar semua berjalan lancar."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com