KOMPAS.com - Gerard Pique masuk skuad Barcelona untuk laga kontra tim tamu Paris Saint-Germain ( PSG) di pentas Liga Champions.
Barcelona bakal menjamu PSG pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2020-2021.
Pertandingan Barcelona vs PSG ini akan digelar di Stadion Camp Nou, pada Selasa (16/1/2021) waktu setempat atau Rabu (17/2/2021) dini hari pukul 03.00 WIB.
NEXT GAME: #BarçaPSG
— FC Barcelona (@FCBarcelona) February 15, 2021
Tuesday at 9pm CET pic.twitter.com/YjWxwAwUJ5
Ronald Koeman selaku entrenador Barcelona, telah memanggil 21 pemain untuk pertandingan menghadapi PSG.
Baca juga: Link Live Streaming Barcelona Vs PSG, Rafinha Kembali ke Camp Nou
Dalam daftar pemain Barcelona untuk laga kontra PSG, Gerard Pique kembali masuk skuad yang disertakan Blaugrana.
Gerard Pique telah mendapat lampu hijau dari tim medis Barcelona setelah sembuh dari cedera ligamen medial lateral dan cedera parsial di lutut kanannya.
Pique sendiri sudah mulai berlatih secara individu sejak awal bulan Februari di Ciutat Esportiva.
Bek tengah berusia 34 tahun itu telah melewatkan 23 pertandingan bersama Barcelona.
Namun, sang bek andalan Blaugrana itu kini telah kembali.
Akan tetapi, Gerard Pique kemungkinan besar tidak akan dimainkan pelatih Barcelona, Ronald Koeman, pada laga nanti.
Baca juga: 4 Alasan Lionel Messi Bakal Pindah dari Barcelona ke PSG
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan