KOMPAS.com - Chelsea berhasil menang 2-0 atas Newcastle United di Stadion Stamford Bridge pada pekan ke-24 Liga Inggris 2020-2021, Selasa (16/2/2021) dini hari WIB.
Chelsea menang berkat dua gol yang dicetak masing-masing oleh Olivier Giroud (30') dan Timo Werner (39').
Tak heran mengapa Chelsea mampu meraup poin penuh pada laga ini. Sebab, mereka tampil lebih bagus dari Newcastle sepanjang laga.
Tercatat, tim asal London Barat itu begitu dominan dengan 66 persen penguasaan bola, berbanding 44 milik The Magpies, julukan Newcastle.
Chelsea juga unggul dalam hal serangan dengan membukukan 18 tendangan.
Baca juga: Hasil Chelsea Vs Newcastle - The Blues Menang, Werner Akhiri Puasa Gol 1.000 Menit!
Sayang bagi Thomas Tuchel, pelatih Chelsea, Timo Werner dkk tak cukup efektif karena dari 18 upaya tadi hanya lima yang tepat sasaran.
Pada laga kontra Newcastle, seluruh skuad Chelsea mendapat rating merata berkat penampilan tim yang cukup apik.
Selain itu, terdapat beberapa pemain yang memiliki catatan impresif tersendiri sehingga mendapat nilai tinggi.
Melansir dari WhoScored, berikut rating pemain Chelsea saat melawan Newcastle United.
1. Kepa Arrizabalaga - 7,6
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.