Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kembali Cedera, Neymar Dibilang Terkutuk di Paris

Kompas.com - 12/02/2021, 18:20 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Absensi bintang PSG asal Brasil, Neymar, untuk laga babak 16 besar Liga Champions kontra Barcelona pekan depan kembali mendatangkan sorotan soal kebugaran sang penyerang.

Neymar menderita cedera otot adduktor di pangkal paha saat ia bermain lawan Caen pada laga Piala Perancis medio pekan ini.

Pindaian di RS Neully-sur-Seine mengonfirmasi sang bintang mengalami cedera otot tingkat dua dan situs resmi klub mengutarakan bahwa Neymar diprediksi akan absen selama empat pekan.

L'Equipe mengingatkan bahwa Neymar kemungkinan besar absen pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions itu pada 10 Maret.

Baca juga: Neymar Cedera dan Diejek, Sang Ayah Meradang

Opta mencatat bahwa pemain berusia 29 tahun itu hanya berpartisipasi dalam setengah (53,9 persen) laga-laga Paris sejak ia datang dalam transfer rekor dunia pada 2017.

Neymar hanya merumput dalam 103 dari 191 total laga PSG di semua kompetisi sejak ia tiba.

Menurut Les Parisien, ini adalah cedera ketiga Neymar sepanjang musim 2020-20221, terlepas dari dirinya terpapar virus corona yang membuatnya harus absen pada awal musim.

Ini juga kedua kalinya dalam setahun terakhir otot adduktor Neymar mengalami masalah yang menandakan problema berulang di area tersebut.

Akibat pengulangan cedera-cedera tersebut, Neymar hanya tampil dalam 3 dari 7 laga babak 16 besar Liga Champions sejak ia datang ke PSG.

Jumlah itu akan menjadi 3 dari 8 apabila ia juga akan absen pada laga leg kedua nanti.

Les Parisien juga mencatat kalau satu-satunya kesempatan Paris melewati babak 16 besar Liga Champions adalah saat melawan Borussia Dortmund musim lalu di mana Neymar bermain dalam kedua laga.

Baca juga: Neymar Diharapkan Main pada Leg Kedua, Bagaimana Kans PSG di Liga Champions?

Neymar tercatat sudah menderita 15 cedera berbeda sejak merapat ke PSG.

Fakta ini membuat Les Parisien bertanya-tanya apakah ia mengalami kutukan saat bermain bagi kubu Paris.

Neymar pun sampai bertanya-tanya di Instagram apa penyebab dirinya terus mendapat cedera.

"Terkadang, saya merasa malu karena gaya bermain saya. Karena saya suka menggiring bola, saya kerap dilanggar. Saya tak tahu masalahnya di saya atau apa yang saya lakukan di lapangan... ini membuat saya sedih," tulisnya di Instagram.

Perhatian juga tertuju kepada pelatih Mauricio Pochettino yang memainkan Neymar pada laga Piala Perancis kendati ada duel kontra Barcelona di depan mata.

Pochettino sendiri sudah mengemukakan kepada Onda Cero bahwa ia sebenarnya berniat menarik Neymar sebelum cedera pada menit ke-60 itu terjadi.

"Kylian Mbappe telah pemansan dan kami membuat keputusan untuk menggantikan Neymar karena kami melihat ia terganggu dengan pelanggaran-pelanggaran yang menimpanya," ujar Pochettino.

"Sisanya, kita tahu semua..."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com