Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kegemaran Zlatan Ibrahimovic, Senang "Pecut" Bocah-bocah di AC Milan

Kompas.com - 12/02/2021, 05:00 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gelandang AC Milan, Ismael Bennacer, mengungkap Zlatan Ibrahimovic senang memecut pemain muda Rossoneri alias memberikan dorongan untuk berbuat lebih baik.

Bennacer melihat sikap seniornya tersebut begitu membawa dampak positif bagi Milan yang mayoritas dihuni oleh generasi muda dengan rata-rata usia 24 tahun.

Ini merupakan jumlah rata-rata usia termuda suatu tim di lima liga top Eropa, meski Ibrahimovic mengisi skuad Rossoneri sebagai pemain tertua berusia 39 tahun.

Tampil di usia senja, Ibrahimovic tak hanya membawa dampak sebagai mesin gol Milan, tetapi juga untuk mendorong timnya dari dalam.

Baca juga: CEO AC Milan Sebut Ibrahimovic Jadi Pembeda di Serie A

Pengalaman dan mentalitas pemain asal Swedia itu berharga untuk membuat Milan lebih kuat.

Teruntuk pemain muda, dipaparkan Bennacer, bahwa Ibrahimovic sangat jarang menahan diri untuk mendorong bocah-bocah di Milan agar menunjukkan yang terbaik.

"Ibrahimovic jarang menahan diri saat dia harus menekan rekan-rekan setim yang lebih memuda di Milan," kata Bennacer dikutip dari Football Italia, Kamis (11/2/2021).

Baca juga: Skuad Kelas Obralan AC Milan Bisa Datangkan Pembantaian untuk Inter Milan

"Meskipun terkadang kami melihatnya berteriak di lapangan, itu lebih baik daripada jika dia tidak mengatakan apa-apa," katanya.

"Artinya, saat itu dia tidak peduli dengan apa yang kami lakukan sekarang," tuturnya.

"Dia memberi kami banyak hal, dengan semua pengalaman yang dimiliki, dia mencoba membawa kami ke level tertinggi," ungkap pemain berusia 23 tahun itu.

"Dia memberi kami banyak nasihat. Ibrahimovic telah menjadi pembawa standar generasi baru talenta muda," katanya.

Sebelum kedatangan Ibrahimovic pada musim dingin 2020 lalu, AC Milan merupakan penghuni papan tengah di Serie A.

Baca juga: Meriahkan Super Bowl LV, Inter Sindir AC Milan dengan Video

Namun, setelah pemain berjuluk Ibracadabra itu kembali ke San Siro untuk periode keduanya, performa Milan semakin melejit.

Hingga pertengahan musim 2020-2021, Ibrahimovic sukses membawa Rossoneri ke puncak klasemen Serie A dengan torehan 49 poin dari 21 laga.

Kontribusinya boleh dibiilang sangat besar. Pasalnya, striker gaek itu telah mencetak 14 gol di Serie A musim ini.

Perolehan tersebut membuatnya menjadi runner-up top skor sementara di bawah megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, yang unggul dua gol.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Barcelona Disingkirkan PSG dari Liga Champions, Xavi Salahkan Wasit

Barcelona Disingkirkan PSG dari Liga Champions, Xavi Salahkan Wasit

Liga Champions
Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions: Man City Vs Madrid, Bayern Vs Arsenal

Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions: Man City Vs Madrid, Bayern Vs Arsenal

Liga Champions
Penegasan Dominasi PSG dan Kepahlawanan Luis Enrique

Penegasan Dominasi PSG dan Kepahlawanan Luis Enrique

Liga Champions
Daftar Semifinalis Liga Champions: Dortmund Vs PSG, 2 Wakil Spanyol Tersingkir

Daftar Semifinalis Liga Champions: Dortmund Vs PSG, 2 Wakil Spanyol Tersingkir

Liga Champions
Hasil Dortmund Vs Atletico, Die Borussen Melaju ke Semifinal

Hasil Dortmund Vs Atletico, Die Borussen Melaju ke Semifinal

Liga Champions
Hasil Barcelona Vs PSG: Dua Gol Mbappe Bawa PSG ke Semifinal!

Hasil Barcelona Vs PSG: Dua Gol Mbappe Bawa PSG ke Semifinal!

Liga Champions
Link Live Streaming Barcelona Vs PSG, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Barcelona Vs PSG, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Hasil Piala Asia U23 2024: Thailand Libas Irak, Jepang-Korea Menang

Hasil Piala Asia U23 2024: Thailand Libas Irak, Jepang-Korea Menang

Internasional
Pelatih Qatar Sebut Laga Vs Timnas U23 Indonesia Sangat Sulit, Kecewa Babak Kedua

Pelatih Qatar Sebut Laga Vs Timnas U23 Indonesia Sangat Sulit, Kecewa Babak Kedua

Timnas Indonesia
Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Liga Indonesia
Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Internasional
Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Liga Champions
Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com