Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas Indonesia Dijadwalkan TC di Dubai Usai Lebaran

Kompas.com - 11/02/2021, 06:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Timnas Indonesia dijadwaklan melakukan pemusatan latihan di Dubai, Uni Emirat Arab, seusai libur lebaran pertengahan tahun ini.

Rencana itu disampaikan langsung oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, seusai memantau latihan timnas Indonesia di Lapangan D, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (10/2/2021).

Timnas Indonesia saat ini memang sedang melakukan pemusatan latihan di Jakarta sejak 8 Februari 2021, dan dijadwalkan berakhir pada 28 Februari 2021.

Ini adalah pemusatan latihan kedua timnas Indonesia untuk persiapan SEA Games Vietnam 2021.

Sebelumnya, timnas Indonesia yang akan dipersiapkan untuk SEA Games Vietnam 2021 sudah menyelesaikan pemusatan latihan selama satu minggu pada akhir Desember 2020.

Baca juga: Shin Tae-yong Enggan Impor Pemain untuk TC Timnas Indonesia, Mengapa?

Selanjutnya, timnas Indonesia dijadwalkan melanjutkan pemusatan latihan di Dubai, Uni Emirat Arab, pada pertengahan tahun ini.

Mochamad Iriawan menyebut Uni Emirat Arab adalah lokasi pemusatan latihan yang sesuai dengan roadmap dan keinginan Shin Tae-yong.

Sosok yang akrab disapa Iwan Bule juga menyebut timnas Uni Emirat Arab telah mengajukan tawaran untuk mengadakan uji coba dalam waktu dekat.

Namun, uji coba itu kemungkinan besar tidak akan dihelat di sela-sela pemusatan latihan timnas Indonesia kali ini.

“Tadi UEA mengundang kami ke sana,” kata Iwan Bule dikutip dari situs BolaSport.com.

“Kami lihat dulu apa memungkinkan ke sana atau tidak. Kalau kita undang ke Indonesia, timnas UEA belum bersedia,” ucap Iwan Bule.

“Rencananya timnas Indonesia akan melakukan pemusatan latihan di Dubai setelah libur lebaran,” ujar Iwan Bule menambahkan.

Baca juga: Alasan Shin Tae-yong Tak Panggil Pemain Indonesia di Klub Luar Negeri untuk TC Timnas

Lebih lanjut, Mochamad Iriawan menyebut fokus utama pemusatan latihan timnas Indonesia kali ini adalah peningkatan kondisi fisik.

Sebab, para pemain yang dipanggil sudah tidak bermain hampir satu tahun setelah kompetisi Liga 1 dan Liga 2 ditunda pada Maret 2020 dan kini dibatalkan.

Setelah kondisi fisik para pemain pulih, Mochamad Iriawan menyebut timnas Indonesia kemungkinan akan menggelar laga uji coba.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com