Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Juergen Klopp soal Dua Blunder Fatal Alisson Becker

Kompas.com - 08/02/2021, 07:56 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, angkat bicara terkait dua "dosa" besar yang dilakukan Alisson Becker saat melawan Manchester City.

Liverpool menelan kekalahan di markas mereka dari Manchester City pada rangkaian laga pekan ke-23 Liga Inggris.

Bertanding di Stadion Anfield, Minggu (7/2/2021) malam WIB, Liverpool kalah 1-4 dari Man City.

Empat gol kemenangan Man City masing-masing dicetak oleh Ilkay Guendongan (49', 73'), Raheem Sterling (76') dan Phil Foden (83').

Sementara itu, gol semata wayang Liverpool dicetak oleh Mohamed Salah dari titik penalti pada menit ke-63.

Baca juga: Liverpool Vs Man City, Phil Foden Bintang Termuda Perusak Anfield

Adapun salah satu faktor kekalahan Liverpool di markas mereka sendiri dapat dibilang akibat kesalahan yang dilakukan Alisson Becker.

Dari empat bola yang masuk ke gawang The Reds, julukan Liverpool, dua di antaranya terjadi akibat blunder fatal Alisson.

Blunder pertam kiper asal Brasil itu terjadi pada menit pada menit ke-73, saat Guendogan mencetak gol keduanya yang membuat skor 2-1 untuk Man City.

Alisson kurang cermat saat melakukan sapuan sehingga bola jatuh di kaki Foden.

Phil Foden kemudian langsung melakukan akselerasi ke kotak penalti Liverpool dan diakhiri dengan umpan silang, dan diselesaikan dengan manis oleh Guendogan.

Baca juga: Liverpool Vs Man City, Catatan Spesial Gol Pertama Sterling di Anfield

Tak lama berselang, Alisson lagi-lagi membuat kesalahan fatal setelah salah melakukan operan.

Alisson malah mengoper ke pemain Man City, Bernardo Silva, bukannya teman sendiri.

Silva pun mengirim bola ke mulut gawang yang kemudian disundul masuk oleh Sterling dan menambah keunggulan Man City, sebelum ditutup oleh gol Foden.

Terkait dua kesalahan fatal yang dilakukan Alisson, Juergen Klopp angkat bicara.

"Saya berbicara dengannya seusai pertandingan. Dia jelas sangat kecewa dan kata-katanya adalah 'Tidak hari ini, tidak hari ini' dan saya berkata, 'Ya, itu masalah dengan kesalahan, Anda tidak dapat memutuskan kapan Anda melakukannya'," kata Klopp dikutip KOMPAS.com dari situs resmi Liverpool.

Baca juga: 5 Hal Menarik dari Liverpool Vs Man City, Sterling di Taman Bermain

Kendati demikian, Klopp mengaku tidak ingin mempermasalahkan dua kesalahan Alisson. Sebab, menurutnya Alisson sejauh ini telah banyak menyelamatkan tim.

"Tidak apa-apa, dia sejauh ini telah banyak menyelamatkan tim."

"Saya tidak tahu seberapa sering, dia benar-benar kiper kelas dunia dan malam ini ada yang tidak beres dan kita harus menerima kesalahannya," ujar Klopp.

Pelatih asal Jerman itu juga berharap Alisson dapat belajar dari kesalahan pada pertandingan tersebut.

"Satu-satunya hal yang dapat Anda lakukan adalah mempelajari kesalahan. Itulah yang akan dia lakukan dan itu tidak akan pernah terjadi lagi padanya, saya cukup yakin," tutur Klopp.

Baca juga: VIDEO - Dobel Blunder Alisson Bikin Liverpool Keok Lagi di Anfield

Adapun hasil kekalahan tersebut membuat posisi Liverpool masih tetap bertahan di peringkat keempat dengan raihan 40 poin.

Seusai laga Liverpool vs Man City, The Reds dijadwalkan akan menghadapi Leicester City pada laga pekan ke-24 Liga Inggris, Sabtu (13/2/2021).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com