Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata-kata Zlatan Ibrahimovic Usai Cetak Gol ke-501 di Level Klub

Kompas.com - 08/02/2021, 00:08 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber Sky Sports

KOMPAS.com - Penyerang AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, baru saja menorehkan rekor individu dengan meraih gol ke-501 di level klub.

Pencapaian luar biasa itu dicatat Zlatan Ibrahimovic seusai membawa AC Milan menang telak 4-0 atas Crotone pada pekan ke-21 Serie A, Minggu (7/2/2021) malam WIB.

Bertanding di San Siro, Ibra sukses mencetak dua gol pada menit ke-30 dan ke-64. Sementara dua lainnya dilesatkan oleh Ante Rebic (69', 70').

Mencetak brace, torehan gol Ibra di level klub yang tadinya sebanyak 499 gol kini menjadi 501 gol.

Gelontoran gol tersebut tersebar untuk sembilan klub yang pernah ia bela sejak mengawali karier di Malmo pada 1999.

Baca juga: Hasil AC Milan Vs Crotone, Rossoneri Kembali ke Puncak Usai Berpesta

Perinciannya adalah 18 gol untuk Malmo (1999-2001) dan 48 gol di Ajax Amsterdam (2001-2005).

Kemudian, di Juventus ia melesatkan 26 gol (2004-2006), Inter Milan 66 gol (2006-2009), dan Barcelona 22 gol (2009-2010).

Torehan paling fantastis pemain berusia 39 tahun itu terjadi kala ia membela Paris Saint-Germain dengan jumlah 156 gol (2012-2016).

Selain itu, Ibrahimovic meninggalkan jejak 29 gol di Manchester United (2016-2018), LA Galaxy 53 gol (2018-2019).

Baca juga: AC Milan Vs Crotone, Rekor 501 Gol Ibrahimovic Warnai Pesta Rossoneri

Terkhusus di Milan, Ibra terhitung telah mencetak 83 gol dalam dua periode bersama Rossoneri (2010-2012, 2020-sekarang).

Berhasil mencapai 500 gol di level klub, pemain asal Swedia itu pun memberikan kesannya.

Hal tersebut disampaikan Ibra ketika Milan unggul 1-0 atas Crotone pada interval babak pertama.

Striker berusia 39 tahun itu tak ingin memandang berlebihan mengenai pencapaiannya dan lebih memilih untuk fokus memberikan yang terbaik untuk Milan.

“Atinya saya telah mencetak cukup banyak gol dalam karier saya, yang terpenting adalah terus lanjut dan membantu tim," kata pemain berjuluk Ibracadabra itu dilansir Sky Sport Italia.

"Target saya adalah mencetak gol dan menciptakan peluang."

Baca juga: Gelandang Inter Milan Tersanjung Dapat Pujian dari Legenda Juventus

Ibra pun mengutarakan pendapatnya berhasil mencetak gol lawan Crotone yang bermain defensif di San Siro.

"Kami harus tetap bermain seperti cara kami dan menang melawan tim yang bertahan mendalam dan juga dapat menciptakan masalah bagi kami," ungkapnya.

"Kami harus memanfaatkan setiap peluang yang kami dapat," tuturnya mengakhiri.

Zlatan Ibrahimovic dan AC Milan pun sukses mempertahankan permainannya pada babak kedua.

Alhasil, Ibra sukses menambah satu gol ditambah brace Ante Rebic yang membuat Rossoneri menang telak 4-0 atas Crotone di San Siro.

Kemenangan ini membuat Milan kembali memuncaki klasemen Serie A dengan raihan 49 poin.

Pasukan Stefano Pioli itu unggul dua angka dari rival sekotanya, Inter Milan, yang menguntit di posisi kedua.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Sky Sports
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com