MANCHESTER, KOMPAS.com - Marcus Rashford suskes melewati rekor gol Premier League milik legenda Manchester United, Eric Cantona.
Pencapaian itu diukir Rashford seusai mencetak satu gol pada laga Man United vs Southampton, Selasa (2/2/2021) atau Rabu dini hari WIB.
Duel Man United vs Southampton merupakan laga pekan ke-22 Liga Inggris yang berakhir 9-0 untuk kemenangan tim tuan rumah.
Sembilan gol kemenangan Man United dicetak oleh Aaron Wan-Bissaka (18'), Marcus Rashford (25'), bunuh diri Jan Bednarek (34'), Edinson Cavani (39'), Anthony Martial (69', 90'), Scott McTominay (72'), penalti Bruno Fernandes (88'), dan Daniel James (90+3').
Torehan ke gawang Southampton merupakan gol ke-83 Marcus Rashford di Liga Inggris.
Baca juga: Hasil Man United Vs Southampton, Setan Merah Pesta 9 Gol!
Dengan demikian, Marcus Rashford sukses melewati rekor 82 gol Premier League yang diciptakan Eric Cantona ketika membela Man United pada periode 1992-1997.
Setelah melewati rekor Cantona, Rashford kini menempati peringkat sembilan di daftar pencetak gol terbanyak Man United dalam sejarah Premier League.
Rashford kini berada tepat di bawah David Beckham yang mencetak 85 gol Premier League selama sembilan tahun membela Man United pada periode 1994-2003.
Adapun top skor sepanjang masa Man United dalam sejarah Premier League sampai saat ini masih dipegang Wayne Rooney dengan koleksi 253 gol.
Seusai laga melawan Southampton, Marcus Rashford mengaku bangga karena berhasil melewati rekor gol Eric Cantona.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.