Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 28/01/2021, 14:20 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Petinggi Ansan Greeners FC, Joo Chan-yong, membeberkan alasan yang membuat Asnawi Mangkualam tak kunjung diresmikan sebagai pemain anyar klub.

Asnawi Mangkualam telah resmi hijrah dari PSM Makassar ke klub K-League 2 alias Divisi Dua Liga Korea Selatan bersama Ansan Greeners FC, Jumat (22/1/2021).

Pemain timnas Indonesia itu dikontrak Ansan Greeners selama satu tahun plus opsi perpanjangan.

Kabar kepindahannya ke Korea Selatan pun begitu menyita perhatian di seluruh penjuru tanah air beberapa waktu belakangan ini.

Bukan hanya di Indonesia, media-media Korea Selatan juga ramai membahas perkembangan transfer Asnawi Mangkualam.

Baca juga: Alasan Mengapa Kota Ansan Bisa Bikin Asnawi Mangkualam Betah

Apalagi, pemain 21 tahun itu akan menjadi pemain Indonesia pertama yang berlaga di Liga Korea Selatan.

Namun, hingga saat ini baik Ansan Greeners FC maupun PSM Makassar kompak belum resmi mengumumkan kepindahan Asnawi.

Bahkan, terdapat kabar bahwa pihak PSM Makassar masih menganggap kabar itu rumor semata.

Padahal, menurut Media Officer PSM, Sulaiman Abdul Karim, komunikasi antartim sudah terjalin di tingkat elit klub.

"Itu kemungkinan ada (komunikasi), tapi itu komunikasi antarelit klub. Saya tidak punya informasi tentang itu," ucapnya dikutip KOMPAS.com dari Bolasport.com, Jumat (28/1/2021).

Berangkat dari kondisi belum diresmikannya Asnawi plus penyataan Media Officer PSM, Joo Chan-yong yang merupakan salah satu petinggi Ansan Greeners pun buka suara.

Joo Chan-yong menjelaskan bahwa keputusan untuk merekrut Asnawi telah disepakati sejak 19 Januari lalu.

Baca juga: Punya Tekad Kuat, Asnawi Mangkualam Rela Potong Gaji demi Bermain di Korea Selatan

Namun, tim baru akan mengumumkan secara resmi apabila seluruh persyaratan rekrutmen telah lengkap.

"Proses rekrutmen sudah dipastikan pada 19 Januari," tandas Joo Chan-yong.

"Setelah melalui serangkaian proses, kami akan mengumumkan secara resmi Asnawi Mangkualam," tambahnya.

Halaman:
Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com