Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Mengapa Kota Ansan Bisa Bikin Asnawi Mangkualam Betah

Kompas.com - 26/01/2021, 19:40 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Bek sayap kanan timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar disebut bisa beradaptasi dengan cepat dan betah di Kota Ansan, Korea Selatan.

Hal ini diungkapkan langsung oleh dua rekan Shin Tae-yong, yakni Jeong Seok-seo dan Yoo Jae-hoon baru-baru ini.

Diketahui, Asnawi Mangkualam akan segera bergabung dengan Ansan Greeners, klub kasta kedua Liga Korea Selatan.

Ansan Greeners mendatangkan Asnawi dari PSM Makassar dengan kontrak satu musim dan opsi perpanjangan.

Kepindahan Asnawi ke Ansan Greeners secara resmi tinggal menunggu waktu saja.

Baca juga: Punya Tekad Kuat, Asnawi Mangkualam Rela Potong Gaji demi Bermain di Korea Selatan

Pasalnya, saat ini pihak tim masih mengurus beberapa dokumen termasuk visa agar bek timnas U-22 Indonesia itu bisa segara masuk ke Korea Selatan.

Adapun senior Asnawi di PSM Makassar, Zulkifli Syukur, angkat bicara terkait transfer pemain berusia 21 tahun itu ke Ansan Greeners.

Zulkifli Syukur mengaku sedikit khawatir jika juniornya cepat bosan dan gampang rindu dengan Tanah Air.

"Ya saya harap, Asnawi (Mangkualam) terutama, saya tahu karakter orang-orang Makassar yang cepat bosan," ujar Zulkifli Syukur dilansir dari BolaSport, Selasa (26/1/2021).

"Makanya saya bilang, dari sinilah Asnawi harus belajar sebagai pemain profesional sejati," ujar Zulkifli Syukur.

Baca juga: Poin-poin Shin Tae-yong Rekomendasikan Asnawi Mangkualam ke Korea Selatan

Pesan itu memang akan berguna jika Asnawi kesulitan menahan rindu selama berkarier di negeri orang.

Namun, tampaknya Asnawi punya jaminan bisa merasa nyaman selama tinggal di Kota Ansan.

Pasalnya, dua rekan Shin Tae-yong, yakni Jeong Seok-seo dan Yoo Jae-hoon bisa menjamin hal tersebut.

Jeong Seok-seo yang menjadi penerjemah Shin Tae-yong dan Yoo Jae-hoon yang menjadi asisten pelatih meyakini sang pemain bakal betah di Kota Ansan.

Menurut mereka, ada hal yang bisa membuat Asnawi bakal merasa nyaman di Kota Ansan, yakni banyak warga negara Indonesia di kota tersebut.

Baca juga: Shin Tae-yong: Asnawi Mangkualam adalah Pemain Nomor 1 di Hati Saya

Halaman:
Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com