Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Piala FA Southampton Vs Arsenal, Gol Bunuh Diri Gabriel Buat The Gunners Kalah

Kompas.com - 23/01/2021, 21:11 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Langkah Arsenal di pentas Piala FA harus terhenti setelah kalah dari Southampton pada babak keempat.

Bermain di Stadion St. Mary's, Sabtu (23/1/2021), duel Southampton vs Arsenal berakhir dengan skor 1-0 untuk tuan rumah.

Gol semata wayang Southampton dicetak melalui gol bunuh diri palang pintu Arsenal, Gabriel dos Santos Magalhaes pada menit ke-24.

Ulasan pertandingan

Laga berjalan 15 menit, Southampton memiliki peluang emas lewat Che Adams.

Baca juga: Arteta: Ada Hikmah di Balik Kepergian Mesut Oezil dari Arsenal

Penyerang berusia 24 tahun berlari dengan bola menuju ke arah penjaga gawang dan melepaskan tembakan dari jarak dekat.

Namun, Bernd Leno berhasil mengantisipasi tendangannya dengan melakukan penyelamatan luar biasa.

Pada menit ke-24, palang pintu Arsenal, Gabriel tak sengaja melakukan gol bunuh diri.

Bermaksud untuk memblok umpan silang dari bek sayap Southampton, Kyle Walker-Peters, kaki Gabriel malah mendorong bola tersebut ke gawang Leno.

Unggul 1-0, membuat Southampton terus menekan Arsenal. Sementara, The Gunners kerap kesulitan untuk menembus pertahanan Southampton.

Hingga peluit akhir babak pertama ditiupkan, skor 1-0 untuk keunggulan tuan rumah.

Memasuki babak kedua, Southampton langsung mengacam gawang Arsenal. Sepakan keras Danny Ings dari jarak dekat membentur tiang gawang.

Baca juga: Berita Transfer, Arsenal Temukan Penantang Bernd Leno

Arsenal mendapat peluang emas lewat Edward Nketiah pada menit ke-68. Penyerang nomor punggung 30 itu melepaskan tembakan ke arah sudut kanan bawah gawang dari dalam kotak penalti.

Namun, kesigapan Fraser Forster membuat sepakan Nketiah berhasil dimentahkan.

Hingga peluit panjang ditiupkan, tidak ada gol tambahan tercipta. Pertandingan pun berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Southampton.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com