KOMPAS.com - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, tak ingin terjebak masa lalu ketika bersua Crystal Palace pada lanjutan pekan ke-19 Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, musim 2020-2021.
Adapun duel Man City vs Crystal Palace itu akan digelar di Stadion Etihad pada Senin (18/1/2021) dini hari pukul 02.15 WIB.
Menjelang laga, Man City selaku tim tuan rumah dibayangi tren buruk saat menjamu Crystal Palace.
Mereka gagal memetik kemenangan pada dua laga kandang terakhir kontra klub berjuluk The Eagles tersebut.
Baca juga: Jadwal Liga Inggris Malam Ini, Liverpool Vs Man United
Tren buruk Man City kala menjamu Crystal Palace dimulai pada putaran pertama Liga Inggris musim 2018-2019.
Kala itu, Man City yang sedang bersaing di papan atas klasemen Liga Inggris secara mengejutkan takluk dengan skor 2-3 dari Crystal Palace.
Pada musim berikutnya, Man City kembali gagal memetik kemenangan saat menjamu Crystal Palace.
Mereka harus puas mengakhiri laga dengan skor imbang 2-2 di Stadion Etihad.
Baca juga: Legenda Man United Sebut 3 Calon Juara Liga Inggris, Tak Ada Man City
Bagi Man City, catatan ini bisa menjadi ancaman jelang pertemuan pada pekan ke-19 Liga Inggris musim 2020-2021.
Namun, Pep Guardiola enggan memikirkan masa lalu dan lebih memilih fokus pada pertemuan mendatang.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.